Menu

Mode Gelap
Polri Catat Rekor: Sita 590 Ton Narkoba Senilai Rp1 Triliun Kapolri Pilih Mundur dan Jadi Petani daripada Polri di Bawah Menteri Tiga Digital Marketing Agency Terbaik Indonesia ALTARA Sepatu Trail Running Siap Menjangkau Kebutuhan Pelari Trail Dan Pegiat Luar Ruangan Pilkada Lewat DPRD Lebih Murah dan Kurangi Risiko Korupsi Istana Tanggapi Mens Rea: Nikmati sebagai Stand Up Comedy

OTOMOTIF

Ferrox Memperkenalkan Filter Udara Khusus Untuk Yamaha XSR155

badge-check


					Ferrox Memperkenalkan Filter Udara Khusus Untuk Yamaha XSR155 Perbesar

INAnews.co.id, Jakarta – PT Prima Semesta Asia selaku distributor Ferrox filter udara menghadirkan penyaring udara untuk Yamaha XSR 155 yang baru saja diluncurkan oleh Yamaha Indonesia. Didatangkan langsung dari Thailand, Ferrox khusus motor dengan model retro ini mulai didistribusikan kepada para penyalur mulai tanggal 6 Desember 2019 dengan harga jual Rp 500.000,-.

“Sesuai dengan perkembangan teknologi sepeda motor, Kami telah menerapkan teknologi modern dan desain baru untuk membuat saringan yang terbuat dari material stainless steel 304 dengan bentuk zig-zag yang memiliki sudut kemiringan lekukan lebih tajam sehingga mempunyai kekuatan lebih baik dibandingkan dengan model lekukan gelombang datar,” papar Andy Hasten, Marketing Manager PT Prima Semesta Asia.

Desain baru penyaring model zig-zag membuat ukuran tebal alur lekukan meningkat dua kali lipat dari semula 10 mm menjadi 20 mm sehingga daya tahan Ferrox menjadi lebih baik. Selain semakin kuat, keunggulan model baru ini membuat suplai aliran udara semakin lancar.

Pada bagian bingkai tetap menggunakan karet alam dengan formulasi yang disempurnakan menjadikan kualitas bingkai semakin tahan terhadap perubahan suhu, kuat, fleksibel sehingga membuatnya bisa menjadi perapat terbaik untuk mencegah terjadinya kebocoran udara.

Demi kenyamanan para pelanggan Ferrox filter udara dilengkapi garansi selama 6 (enam) bulan berlaku secara otomatis sejak tanggal pembelian untuk semua tipe filter udara. Garansi berupa penggantian produk apabila terdapat cacat produksi, baik yang dibeli secara online maupun offline.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Gebrakan Awal Tahun 2026, Royal Alloy Luncurkan Scooter Matic Classic 250cc Sebagai Scooter Premium

20 Januari 2026 - 19:57 WIB

PT Altama Surya Anugerah Berikan Perlindungan Hukum Merek Tekiro, Konsumen Jangan Terkecoh Nama Merek Mirip Tekiro

28 Desember 2025 - 18:46 WIB

Jangan Terkecoh Harga Murah, Hati Hati Banyak Beredar Busi NGK Palsu

18 Desember 2025 - 19:13 WIB

Populer OTOMOTIF