Menu

Mode Gelap
Jelang Purnatugas, Pj Bupati Ridwan Badallah Pamitan ke Pegawai Pemkab Busel Penumpang KM Fitri-09 Tenggelam di Perairan Tolitoli Berhasil Dievakuasi TNI AL Resmi Prabowo Capres 2029, Partai Negoro Berkonsolidasi Perkuat Ketahanan Pangan Nasional, Lanud Sugiri Sukani Kembangkan Peternakan Mandiri Pertemuan Airlangga dengan Komisioner Perdagangan UE Bicarakan Ini Rakernas Partai Buruh 2025 Fokus pada Isu Perburuhan dan Kerakyatan

TNI/POLRI

Dandim 1407 Bone Lakukan Kegiatan Bersih Bersama Warga

badge-check


					Dandim 1407 Bone Lakukan Kegiatan Bersih Bersama Warga Perbesar

INAnews.co.id,  Bone – Kodim 1407/Bone kerahkan Babinsa dalam kegiatan Karya Bhakti bertajuk “Jumat Bersih” bersama lapisan masyarakat di kampung Bajo, kecamatan Tenete Riatang Timur Kabupaten Bone pada Jumat (26/1/2024).

Karya Bhakti Jumat Bersih itu dipimpin langsung oleh Dandim 1407/Bone Letkol Inf Moch. Rizqi Hidayat Djohar melibatkan anggota Polsek setempat, Forkopimda kabupaten Bone, unsur Forkopimcam, Wartawan Independen Bone (WIB) dan segenap lapisan masyarakat melakukan gerakan yang bernama “Gerakan 1000 Karung Sampah” guna mewujudkan lingkungan yang bersih khususnya di wilayah kampung Bajo.

Menurut Dandim, Permasalahan di Kampung Bajo ini adalah di bawah kolong rumah masyarakat ini sudah bertahun-tahun lamanya banyak tumpukan sampah, sehingga kedepan solusi yang dapat dilakukan yaitu melakukan penimbunan bawah kolong rumah masyarakat dan dibuatkan drainase.

“Kita harus mendukung program pembangunan pemerintah, karena memang selaku abdi negara apapun seragam, profesinya berkewajiban peduli terhadap masyarakat,” paparnya.

“Kegiatan ini sangat penting, sambil memberikan edukasi kepada masyarakat agar senantiasa hidup bersih, lingkungan yang kotor dapat menyebabkan wabah penyakit, diantaranya demam berdarah (DBD) akibat penumpukan sampah sesuai motto bapak Panglima TNI, yaitu TNI Prima,” ujar Letkol Moch. Rizqi.

Lebih lanjut Dandim 1407/Bone menyampaikan apresiasinya kepada seluruh elemen masyarakat yang terlibat dalam karya bhakti ini sehingga dapat menggugah rasa kepedulian bersama-sama yaitu menciptakan lingkungan yang bersih.

“Semoga apa yang telah kita lakukan ini bermanfaat bagi masyarakat banyak dan menggugah hati masyarakat akan budaya hidup sehat,” pungkasnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Penumpang KM Fitri-09 Tenggelam di Perairan Tolitoli Berhasil Dievakuasi TNI AL

17 Februari 2025 - 09:22 WIB

Perkuat Ketahanan Pangan Nasional, Lanud Sugiri Sukani Kembangkan Peternakan Mandiri

17 Februari 2025 - 09:14 WIB

Penyelundupan Benih Lobster Jaringan Internasional Digagalkan

12 Februari 2025 - 16:47 WIB

Populer TNI/POLRI