INAnews.co.id, Rote Ndao – Penjabat Bupati Rote Ndao, Oder Maks Sombu, mengambil inisiatif dengan memimpin kerja bakti bersama para ASN lingkungan Pemkab Rote Ndao di kota Ba’a dan sekitarnya pada JuJuma1 maret 2024.
Bupati Sombu berharap agar kerja bakti ini bukan hanya sebatas nama, tetapi juga terlihat dan dirasakan secara nyata oleh masyarakat.
“Masyarakat kota Ba’a sudah mulai sadar dan bekerja di tempat mereka masing-masing tanpa kita perintah, ini menjadi contoh yang baik,” ujarnya
Saat memimpin kerja bakti, Oder Maks Sombu menyampaikan terima kasih kepada semua ASN, Forkopimda, Polres, Pengadilan, Kejari, dan semua pihak yang telah memperhatikan kebersihan kota Ndao di Ba’a.
“Tentu kebersihan ini menjadi tanggung jawab kita semua. Saya sudah sampaikan kepada sekolah-sekolah untuk mengenalkan tempat sampah kepada anak-anak, sehingga mereka tidak lagi membuang sampah sembarangan. Kita ingin anak-anak kita sudah diajarkan dari kecil untuk menjaga lingkungan,” tambahnya.
Untuk mencapai kota yang bersih tanpa harus melakukan kerja bakti setiap minggu, Oder Maks Sombu juga mengusulkan ide tentang menyumbangkan tempat sampah di pelabuhan-pelabuhan, pertokoan, pasar-pasar, dan sekitar rumah sakit.
“Jika semua ini terlaksana, saya yakin seluruh kota ini akan menjadi bersih. Dengan bersama-sama memperhatikan lingkungan, kita juga bisa menjaga kesehatan kita,” katanya.
Selain itu, pihak rumah sakit juga diajak untuk membersihkan hutan rumput di sekitar rumah sakit, mengingat rumput tinggi dapat menjadi sarang nyamuk yang membawa penyakit.
Kerja bakti ini sudah mulai dijalankan dari kota kecamatan, dan hasilnya sudah terlihat di depan kantor Camat Lobalain yang sudah terbebas dari sampah dan rumput.
“Ini hasil yang luar biasa, kita mulai dari kota surat-surat dan sudah sampai di kecamatan. Harapan kita, ini menjadi contoh bagi kecamatan-kecamatan lainnya,” tutupnya.
Reporter : Dance Henukh