Menu

Mode Gelap
Muhammadiyah Tegaskan ‘Aliansi Muda Muhammadiyah’ Bukan Sikap Resmi Organisasi Dibawah Kepemimpinan Listyo Sigit Polri Hadir Sebagai Aktor Pembangunan Nasional Destinasi Wisata Alam Menarik di Kabupaten Bone Bolango Ketahuan ‘Kumpul Kebo’ Siap-siap Dipidana di KUHP Baru Amien Rais Sebut KUHP Baru Gerbang Otoritarianisme Mendesak Indonesia Kritik Keras Kebijakan AS soal Venezuela

OTOMOTIF

Bridgestone Raih Penghargaan Overall Outstanding Performance Tahun 2020 dari Toyota Berskala Regional

badge-check


					Bridgestone Raih Penghargaan Overall Outstanding Performance  Tahun 2020 dari Toyota Berskala Regional Perbesar

INAnews.co.id, Jakarta- PT Bridgestone Tire Indonesia (Bridgestone Indonesia), bagian dari Bridgestone Corporation pemimpin global dalam Layanan Mobilitas Berkelanjutan dan Solusi Tingkat Tinggi, mengumumkan bahwa kantor pusat regional mereka yaitu Bridgestone Asia Pacific telah memenangkan Penghargaan Regional Overall Outstanding Performance tahun 2020 pada ajang penghargaan tahunan bagi seluruh pemasok Toyota Daihatsu Engineering & Manufacturing Co., Ltd.’s (TDEM), Toyota’s Supplier Award.

Kemenangan ini merupakan yang kedua kalinya bagi Bridgestone Asia Pacific, setelah sebelumnya pada tahun 2014 lalu.

Penghargaan ini diberikan langsung oleh Apinot Suchewaboripont, Executive Vice President of TDEM kepada Keiji Chuma, Managing Director of Thai Bridgestone Co., Ltd pada acara yang digelar di kantor pusat TDEM di Thailand pada 23 Maret 2021 lalu.

Kami merasa bangga dan terhormat dapat menerima penghargaan bergengsi dari Toyota ini.

Plakat Penghargaan dari Toyota Daihatsu Engineering & Manufacturing Co., Ltd. untuk Bridgestone Asia Pacific Pte., Ltd.

Komitmen kami untuk terus menemukan serta mengembangkan solusi terdepan, efektif dan berkelanjutan baik untuk bisnis para pelanggan kami maupun bisnis kami sendiri, yang pada akhirnya menciptakan nilai bersama dalam jangka panjang,” kata Keiji Chuma, Managing Director Thai Bridgestone Co., Ltd.

“Kami ingin mengucapkan terima kasih kepada Toyota atas kepercayaan mereka pada Bridgestone dan kami menantikan kemitraan dan kolaborasi yang kuat di tahun-tahun mendatang,” tutupnya.

TDEM Supplier Award ini bertujuan untuk memberikan penghargaan bagi seluruh pemasok Toyota diKawasan ASEAN.

Terdapat 10 penghargaan dari kategori yang berbeda seperti Safety, Quality, Cost, Delivery,dan Development yang diberikan kepada pemasok baik lokal maupun regional yang memiliki kinerja luar biasa.

Bridgestone dapat meraih penghargaan paling bergengsi pada kategori Overall Outstanding Performance dalam skala Regional karena dapat menunjukkan dukungan yang kuat terhadap aktivitas Toyota di seluruh wilayah melalui jaringan penjualan, manufaktur, dan layanan yang luas di wilayah ASEAN.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

PT Altama Surya Anugerah Berikan Perlindungan Hukum Merek Tekiro, Konsumen Jangan Terkecoh Nama Merek Mirip Tekiro

28 Desember 2025 - 18:46 WIB

Jangan Terkecoh Harga Murah, Hati Hati Banyak Beredar Busi NGK Palsu

18 Desember 2025 - 19:13 WIB

Penghujung Tahun 2025 Blazer Indonesia Club Menggelar Rapat Kerja Nasional

14 Desember 2025 - 17:38 WIB

Populer OTOMOTIF