INAnews.co.id, Jakarta– Ketua DPP PDIP Puan Maharani menjelaskan dua nama yang masuk dalam jajaran atau struktur DPP PDIP. Keduanya adalah Basuki Tjahja Purnama atau Ahok dan Ganjar Pranowo.
“Karena memang ada beberapa tempat kosong. Kosong karena ada yang wafat. Kemudian ada yang tidak bisa keluar atau bekerja kembali,” ujar Puan kepada media, usai kegiatan di Sekolah Partai DPP PDIP, Lenteng Agung, Jakarta Selatan pada Jumat (5/7/2024).
Kekosongan kursi-kursi yang kemudian diisi itu menurut Ketua DPR itu adalah memperkuat apa yang menjadi tujuan partai di tahun 2024 ini.
“Jadi memang posisi-posisi kosong ini kemudian harus diisi, tentu dengan situasi dan kondisi yang ada untuk bahu membahu, gotong-royong. Memperkuat partai di tahun 2024 ini,” imbuh Puan.
Ahok ditempatkan di kursi Ketua Bidang Perekonomian. Sementara Ganjar di kursi Ketua Bidang Pemerintahan dan Otonomi Daerah.
Sebelumnya, Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri mengambil sumpah kepada semua pengurus tersebut.
Nama-nama yang disumpah janji ditunjuk olehnya sesuai dengan hak prerogatif yang diberikan partai padanya.






