INAnews.co.id, Jakarta– Harga emas batangan PT Aneka Tambang Tbk (Antam) menunjukkan kenaikan signifikan pada perdagangan hari Jumat, 13 Juni 2025. Dilansir dari laman resmi Logam Mulia (www.logammulia.com), harga emas Antam hari ini melesat Rp 23.000 per gram dibandingkan hari sebelumnya.
Pada Jumat pagi, harga emas Antam dengan pecahan 1 gram dibanderol seharga Rp1.951.000. Kenaikan ini juga diikuti oleh harga jual kembali (buyback) emas Antam yang turut melonjak Rp 23.000 menjadi Rp1.795.000 per gram.
Berikut adalah rincian harga emas Antam di Logam Mulia untuk beberapa pecahan pada hari ini, Jumat, 13 Juni 2025 (belum termasuk pajak):
0,5 gram: Rp1.025.500
1 gram: Rp1.951.000
2 gram: Rp3.842.000
3 gram: Rp5.738.000
5 gram: Rp9.530.000
10 gram: Rp19.005.000
25 gram: Rp47.387.000
50 gram: Rp94.695.000
100 gram: Rp189.312.000
250 gram: Rp473.015.000
500 gram: Rp945.820.000
1.000 gram: Rp1.891.600.000
Kenaikan harga emas Antam ini sejalan dengan pergerakan harga emas dunia yang juga mengalami penguatan. Investor disarankan untuk terus memantau pergerakan harga emas melalui sumber resmi.*






