Menu

Mode Gelap
Muhammadiyah Tegaskan ‘Aliansi Muda Muhammadiyah’ Bukan Sikap Resmi Organisasi Dibawah Kepemimpinan Listyo Sigit Polri Hadir Sebagai Aktor Pembangunan Nasional Destinasi Wisata Alam Menarik di Kabupaten Bone Bolango Ketahuan ‘Kumpul Kebo’ Siap-siap Dipidana di KUHP Baru Amien Rais Sebut KUHP Baru Gerbang Otoritarianisme Mendesak Indonesia Kritik Keras Kebijakan AS soal Venezuela

EKONOMI

Dukung Produktivitas Pertanian, Legislator Sultra Salurkan 195 Handsprayer di Konawe

badge-check


					Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Tenggara, Hj. Nurponirah bersama petani Amonggedo saat penyaluran bantuan 195 unit handsprayer Perbesar

Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Tenggara, Hj. Nurponirah bersama petani Amonggedo saat penyaluran bantuan 195 unit handsprayer

INAnews.co.id, Konawe – Sebanyak 195 unit handsprayer disalurkan kepada kelompok tani di Kecamatan Amonggedo, Kabupaten Konawe, Selasa (29/7/2025). Bantuan ini merupakan bagian dari upaya peningkatan sarana pendukung pertanian di wilayah tersebut.

‎Penyerahan bantuan dilakukan oleh Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Tenggara, Hj. Nurponirah, bekerja sama dengan Dinas Tanaman Pangan dan Peternakan Provinsi Sultra. Bantuan disalurkan kepada kelompok tani penerima manfaat berdasarkan usulan aspirasi masyarakat.

‎Hj. Nurponirah mengatakan bahwa bantuan tersebut merupakan bentuk dukungan terhadap petani dalam menghadapi berbagai tantangan, termasuk pengendalian hama dan peningkatan kualitas produksi pertanian.

‎”Melalui penyaluran ini, kami berharap para petani dapat terbantu dalam menunjang aktivitas budidaya tanaman, sehingga berdampak pada peningkatan hasil dan kesejahteraan mereka,” ujarnya.

‎Dinas Tanaman Pangan dan Peternakan Provinsi Sultra memastikan proses distribusi dilakukan secara akuntabel dan tepat sasaran. Pihak dinas juga menegaskan bahwa program bantuan semacam ini merupakan bagian dari sinergi antara pemerintah dan wakil rakyat dalam memperkuat sektor pertanian daerah.

‎Diharapkan, dengan adanya dukungan sarana pertanian yang memadai, produktivitas petani di Amonggedo dapat terus meningkat dan memberi kontribusi nyata terhadap ketahanan pangan dan pertumbuhan ekonomi lokal.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Kontrak Sewa Kapal PLN Energi Primer Capai Rp16 Triliun, CBA : Nilainya Triliunan Tapi Dianggap Seperti Kuitansi Kosong

7 Januari 2026 - 07:22 WIB

Target Pertumbuhan 5,4 Persen Sulit Tercapai, Konsumsi dan Kredit Melemah

5 Januari 2026 - 23:39 WIB

CBA Desak Kejagung Panggil Djony Bunarto Tjondro Terkait Dugaan Korupsi Impor BBM Pertamina

5 Januari 2026 - 06:31 WIB

Populer EKONOMI