Menu

Mode Gelap
Muhammadiyah Tegaskan ‘Aliansi Muda Muhammadiyah’ Bukan Sikap Resmi Organisasi Dibawah Kepemimpinan Listyo Sigit Polri Hadir Sebagai Aktor Pembangunan Nasional Destinasi Wisata Alam Menarik di Kabupaten Bone Bolango Ketahuan ‘Kumpul Kebo’ Siap-siap Dipidana di KUHP Baru Amien Rais Sebut KUHP Baru Gerbang Otoritarianisme Mendesak Indonesia Kritik Keras Kebijakan AS soal Venezuela

OTOMOTIF

Bambang Soesatyo Resmi Dilantik Sebagai Ketua Umum IMI Pusat 2021 – 2024

badge-check


					Bambang Soesatyo Resmi Dilantik Sebagai Ketua Umum IMI Pusat 2021 – 2024 Perbesar

INAnews.co.id,Jakarta – Letjen TNI (Purn) Marciano Norman selaku Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat secara resmi melantik Bambang Soesatyo sebagai Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) periode 2021-2024.

Pelantikan Ketum dan Pengurus Pusat IMI dilakukan secara hybrid yang memadukan kehadiran fisik dan virtual, dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat.Diselenggarakan di Grand Ballroom Hotel Sultan, pada Rabu  10/02/2021 di Jakarta.

“Berlandaskan semangat gotong royong ‘Standing and Growing Together’, saya bersama pengurus IMI yang baru akan menjadikan IMI semakin berdaya guna, solid serta mandiri. Sehingga mampu mencetak atlit-atlit olahraga otomotif Indonesia yang mampu menorehkan prestasi di berbagai kejuaraan internasional,” ujar Bamsoet usai pengukuhan Pengurus Pusat IMI periode 2021-2024.

Turut hadir antara lain Menteri Pemuda dan Olahraga Zainuddin Amali, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Komandan Kodiklat TNI AD Letjen TNI AM Putranto, Kepala Korps Lalu Lintas Polri Irjen Pol Istiono, Ketua Harian PB PON Papua Yunus Wonda, CEO Sirkuit Internasional Sentul Tinton Soeprapto, Ketua Umum PSSI Komjen Pol (pun) Mochamad Iriawan, dan Ketua Harian PB e-Sport Komjen Pol Bambang Sunarwibowo.

Hadir pula Ketua Umum IMI Pusat periode 1991-1995 Hutomo Mandala Putra, Ketua Umum IMI Pusat periode 2011-2015 Komjen Pol (purn) Nanan Soekarna, dan Ketua Umum IMI Pusat periode 2016-2020 Sadikin Aksa.

Ketua MPR RI ini memaparkan, beragam profesi dari mulai atlet dan tokoh balap, selebritis, pengusaha, hingga prajurit TNI-Polri, terlibat dalam kepengurusan IMI Pusat 2021-2024. Menunjukan semangat gotong royong keluarga besar IMI dalam memajukan industri dan olahraga otomotif Indonesia.

“Posisi Sekretaris Jenderal IMI Pusat 2021-2024 dipegang Ahmad Sahroni. Selain sebagai wakil rakyat yang kini mengemban amanah sebagai Wakil Ketua Komisi III DPR RI, beliau juga aktif dalam berbagai kegiatan otomotif. Antara lain Presiden Tesla Club Indonesia,’katanya.

Agar semakin mengakar sekaligus memudahkan proses memasyarakatkan olahraga otomotif ke berbagai lapisan masyarakat, IMI Pusat memercayakan Raffi Ahmad dan Atta Halilintar sebagai Ketua dan Wakil Ketua Bidang Komunikasi dan Media Sosial. Diperkuat para selebritis lainnya seperti Gading Marten, Andre Taulany, Denny Cagur, hingga Puteri Indonesia Lingkungan 2019 Jolene Marie.

“Usai dikukuhkan, pengurus IMI Pusat akan bergerak cepat mengkonsolidasikan organisasi dengan menekankan empat prinsip dasar, yaitu sportivitas, kekeluargaan, sosial, dan modern. Saya yakin ke depan IMI akan tumbuh sebagai organisasi yang semakin maju, sehat dan dapat diandalkan. Apalagi, dengan kolaborasi yang solid antara tokoh-tokoh senior dengan generasi milenial dalam tubuh IMI,” Tutup Bamsoet.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

PT Altama Surya Anugerah Berikan Perlindungan Hukum Merek Tekiro, Konsumen Jangan Terkecoh Nama Merek Mirip Tekiro

28 Desember 2025 - 18:46 WIB

Jangan Terkecoh Harga Murah, Hati Hati Banyak Beredar Busi NGK Palsu

18 Desember 2025 - 19:13 WIB

Penghujung Tahun 2025 Blazer Indonesia Club Menggelar Rapat Kerja Nasional

14 Desember 2025 - 17:38 WIB

Populer OTOMOTIF