INAnews.co.id, Rote Ndao – Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Baa, Daniel Saekoko didampingi Kaur TU menerima kunjungan kerja Kepala Badan Narkotika Nasional Kabupaten Rote Ndao.
Kunjungan BNNK Rote Ndao langsung di hadiri Raden Bogie Setia Perwira Nusa bersama staf, pada Selasa 8 Maret 2022.
Bertempat di ruang kerja Kepala Lapas, kunjungan kerja Kepala BNNK Rote Ndao, selain untuk bersilahturahmi juga dalam rangka mempererat koordinasi dan komunikasi yang telah terjalin dengan baik dengan Lapas Kelas III Baa.
” Kami berterima kasih kepada Lapas Kelas III Baa yang telah mendukung Upaya Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba dengan melaksanakan Tes Urine baik kepada Pegawai dan WBP dan memastikan Lapas Kelas III Baa tetap Bersinar,” ungkap Kepala BNNK Rote Ndao pada selasa 8 Maret 2022.
Kepala Lapas Kelas III Baa menyambut baik kunjungan Kerja Kepala BNNK Rote Ndao dan berkomitmen menjaga hubungan baik yang telah terbentuk.
” Kami berharap koordinasi dan komunikasi yang telah terbentuk dapat terjaga dengan baik sehingga dapat membantu amanat Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Nusa Tenggara Timur, Marciana D Jone, yang dalam setiap kesempatan selalu berpesan untuk membangun hubungan baik dengan berbagai pihak,” tutup Daniel.
Reporter : Dance Henukh






