Menu

Mode Gelap
Danantara Proyeksi Dongkrak PDB 3 Persen di Awal Model Overlapping Generation Ungkap Dampak MBG Muhammadiyah Tegaskan ‘Aliansi Muda Muhammadiyah’ Bukan Sikap Resmi Organisasi Dibawah Kepemimpinan Listyo Sigit Polri Hadir Sebagai Aktor Pembangunan Nasional Destinasi Wisata Alam Menarik di Kabupaten Bone Bolango Ketahuan ‘Kumpul Kebo’ Siap-siap Dipidana di KUHP Baru

NASIONAL

Semangat Idulfitri 1445 H Menggelorakan Keberlanjutan Gerakan Merdeka Belajar

badge-check


					Semangat Idulfitri 1445 H Menggelorakan Keberlanjutan Gerakan Merdeka Belajar Perbesar

INAnews.co.id,  Jakarta  – Pascalibur Idulfitri 1445 Hijriah, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) menggelar halalbihalal di Plasa Insan Berprestasi, Kemendikbudristek, Kamis (17/4/2024). Dalam acara tersebut, turut dihadiri oleh sejumlah pimpinan unit utama dan pegawai di lingkungan Kemendikbudristek.

Mendikburistek, Nadiem Anwar Makarim, mengapresiasi hasil kerja keras tim Kemendikbudristek atas berbagai pencapaian dalam kurun waktu lima tahun terakhir. Ia juga menyampaikan terima kasih untuk seluruh dedikasi, integritas, dan kerja keras tim Kemendikbudristek.

“Untuk mendorong Gerakan Merdeka Belajar, sangat membutuhkan pengorbanan yang luar biasa, mulai dari aspek waktu, tenaga, dan pikiran. Oleh karena itu, saya merasa bangga memiliki orang-orang hebat dalam tim Kemendikbudristek,” ucapnya. Kepada

Menteri Nadiem menambahkan, dari berbagai hasil yang telah dicapai, Kemendikbudristek telah memberikan banyak dampak positif untuk masyarakat. Salah satu pencapaian tersebut adalah merubah sistem asesmen menjadi sistem yang mengajak para guru untuk mementingkan pemikiran kritis dan kemampuan bernalar yang baik.

“Kita telah membuat 100.000 Guru Penggerak di seluruh Indonesia yang akan terus mendorong Gerakan Merdeka Belajar ke depan. Selain itu, kita juga telah merubah total sistem masuk ke perguruan tinggi menjadi tidak diskriminatif, memberikan kebebasan bagi mahasiswa untuk satu tahun untuk bekreasi di dunia masyarakat, melakukan dana abadi di sektor kebudayaan, dan berbagai macam inovasi yang belum terpikir pada lima tahun lalu,” ujar Nadiem.

Pada akhir sambutan, Menteri Nadiem menyampaikan permohonan maaf lahir dan batin kepada seluruh keluarga besar Kemendikbudristek dan berharap Gerakan Merdeka Belajar akan terus berlanjut, bergelora, dan bermanfaat untuk seluruh masyarakat Indonesia.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Ketahuan ‘Kumpul Kebo’ Siap-siap Dipidana di KUHP Baru

9 Januari 2026 - 11:15 WIB

Mendesak Indonesia Kritik Keras Kebijakan AS soal Venezuela

9 Januari 2026 - 08:39 WIB

Masyarakat Geram, Penimbunan BBM Bersubsidi Terus Menggurita di Minahasa Polda Sulut Diam

8 Januari 2026 - 22:04 WIB

Populer UPDATE NEWS