Menu

Mode Gelap
Program MBG Capai 58 Juta Penerima Indonesia Raih Swasembada Beras dengan Produksi Tertinggi Sepanjang Sejarah Peringati HBI ke 76, Kantor Imigrasi Soekarno-Hatta Buka Pelayanan Pada Hari Sabtu Pengamat: Wacana Pemilihan Kada oleh DPRD Hampir Dipastikan Terealisasi Umat Islam Harus Terus Bermikraj dalam Ilmu dan Kompetensi Pakar Ekonomi Syariah Ungkap Hikmah Isra Miraj Kemajuan Umat Islam

OTOMOTIF

Ratusan Pengguna Motor Yamaha NMax Meriahkan “NMax Riders Gathering” Di Warung Solo

badge-check


					Ratusan Pengguna Motor Yamaha NMax Meriahkan “NMax Riders Gathering” Di Warung Solo Perbesar

INAnews.co.id,Jakarta – Ratusan bikers pengguna motor Yamaha NMax  Mobilinanews, Motorinanews dan Indonews.id yang tergabung dalam Grup Media Joglo Grup, hari ini, Minggu 10 November 2019 menggelar acara akbar bertajuk “NMax Riders Gathering”.


Hajatan yang berlangsung mulai jam 08.00 – 10.00 WIB ini, bertempat di Warung Solo Jl. Madrasah No. 14 Jeruk Purut, Cilandak Timur, Jakarta Selatan.


Hajatan NMax Riders Gathering di Warung Solo ini terbuka untuk klub dan komunitas serta semua pengguna motor Yamaha NMax.


Gelaran ini turut didukungan dari berbagai sponsor, baik dari automotive event organizer, merek produk aftermarket serta agen pemegang merek.
Diantaranya; Dyandra Promosindo selaku penyelenggara IIMS Motobike Expo 2019, IRC Tire, TDR Racing, SKR Racing Exhaust, VND Racing Parts, VND Suspension serta Husqvarna dan KTM.


“Kami mengucapkan banyak terima kasih atas dukungan dari rekan-rekan sponsor untuk kemeriahan acara ini,” ujar Siswanto Budi, Editor in Chief Mobilinanews dan Motorinanews.


Budi berharap, semoga kerjasama yang telah terjalin baik ini dengan para sponsor dapat berlanjut pada kesempatan berikutnya.
Para riders NMax dalam klub dan komunitas yang telah terdaftar dan hadir di Warung Solo, juga disediakan berbagai doorprize dan giveaway yang bernilai jutaan rupiah, diundi saat acara.


Tersedia juga puluhan giveaway berupa Free Pass IIMS Motobike Expo 2019 dan puluhan merchandise eksklusif edisi khusus.
Hadiah doorprize-nya berupa Helm TDR Racing, Helm Lazer, VND Keyless System, VND Suspension dan Knalpot SKR Racing
“Yang hadir kurang lebih 215 bikers dari 21 klub NMax di wilayah Jabodetabek,” pungkas Budi.

Kegiatan NMax Riders Gathering ini diisi dengan Sarapan Pagi Bersama dan pembagian goodie bag, yang dilanjutkan dengan sesi mengheningkan cipta bersama serta menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dalam rangka memperingati Hari Pahlawan yang jatuh setiap tanggal 10 November.

Warung Solo sendiri kerap dijadikan ajang berkumpulnya para riders berbagai kalangan sebagai titik temu akhir setelah melakukan kegiatan Sunday Morning Ride atau Sunmori.
Menu makanan yang didominasi kuliner khas Jawa Tengah serta suasana yang nyaman, ditambah area parkir yang memadai membuat Warung Solo banyak diminati para riders untuk bersantai di hari Sabtu dan Minggu.

“Kami mengucapkan terima kasih atas kedatangannya, mohon maaf jika ada kekurangan, sampai bertemu lagi di acara kami selanjutnya,” tutup Budi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

PT Altama Surya Anugerah Berikan Perlindungan Hukum Merek Tekiro, Konsumen Jangan Terkecoh Nama Merek Mirip Tekiro

28 Desember 2025 - 18:46 WIB

Jangan Terkecoh Harga Murah, Hati Hati Banyak Beredar Busi NGK Palsu

18 Desember 2025 - 19:13 WIB

Penghujung Tahun 2025 Blazer Indonesia Club Menggelar Rapat Kerja Nasional

14 Desember 2025 - 17:38 WIB

Populer OTOMOTIF