INAnews.co.id, Pekanbaru – Kapolresta Pekanbaru, dipimpin Kombes Susanto SIK, gelar Konfrensi Pers pengungkapan dan penangkapan pelaku 14 TKP pembobolan minimarket di Riau dan Siak.
Susanto mengatakan, pengungkapan Curat 14 TKP ini berawal peristiwa pembobolan yang dilaporkan Rian Syahputra (24) pegawai Indomaret Jalan KH Ahmad Dahlan, Sukajadi, yang terjadi pada Senin (24/7/2019) pagi.
“Atas laporan tersebut Sabtu tanggal 27 Juli 2019 sekira pukul 03.00 WIB Tim Opsnal Reskrim Sukajadi langsung bergerak dan dapatkan informasi pelaku berada di Hotel Amaris Jalan KH. Wahid Hasyim, ” papar Susanto.
Selanjutnya Tim Opsnal Reskrim Sukajadi dan Tim Opsnal Reskrim Tampan berhasil menangkap pelaku Adek di Lobi Hotel Amaris dan Zulven Alias Ipen dan Yul Syqhrizal Alias Godok di Kamar 101 Hotel Amaris.
“Pada saat melakukan penggrebekan Yus Syahrizal dan Zulven di dalam kamar 101 Hotel amaris , Zulven melakukan perlawanan dengan mencoba mengambil Senjata Air Softgun nya dibawah bantal, dan Tim langsung melakukan tindakan yang terukur terhadap pelaku Zulven,” jelas Susanto.
Polisi menemukan barang bukti 2 pucuk Airsoftgun, 4 sepeda motor, 1 buah tas berisi 1 buah kunci T tangkai warna hijau, 1 buah Tang, 1 buah kunci Pas.
Pasal yang disangkakan terhadap ketiga pelaku adalah Pasal 365 KUHP dengan ancaman kurungan 7 tahun penjara.
Kapolresta melanjutkan, pihaknya masih melakukan pengembangan lebih lanjut terhadap komplotan perampok spesialis minimarket tersebut.
“Kita masih akan kembangkan dan dalami lagi, tidak menutup kemungkinan masih ada TKP lainnya,” ucap Santo






