Menu

Mode Gelap
BAT Bank Akui Dana USD 1 Juta Dikuasai, CWIG Ultimatum Pengembalian Secepatnya CBA Desak Kejati Jabar Usut Pengadaan PC di Sekretariat DPRD Kabupaten Bandung Keamanan Susu Bayi Harus Jadi Prioritas Aksi Buruh 15 Januari Akan Digelar di DPR, Bawa 4 Tuntutan CBA: Dugaan Anggaran Pembongkaran 98 Tiang Monorel Rp100 Miliar dan Berpotensi Mark Up Prabowo Janji Buka Kampus Kedokteran Gratis untuk Anak Pemulung

SOSDIKBUD

Cara Marriot International Indonesia Beri Semangat Ramadhan Tahun Ini

badge-check


					Cara Marriot International Indonesia Beri Semangat Ramadhan Tahun Ini Perbesar

INAnews.co.id , Jakarta – Ketika umat Islam di seluruh dunia merayakan bulan suci Ramadan; bulan yang paling dinanti setiap tahunnya, waktu untuk merefleksikan dan introspeksi diri, waktu untuk berbagi dan beramal serta bersilaturahmi kembali dengan keluarga dan teman-teman. Tahun ini, Ramadan terasa sedikit lebih sepi karena larangan perjalanan dan pembatasan sosial di seluruh dunia yang menjadi jauh lebih luas. Namun, tidak berarti semangat bulan suci ini akan meredup.

“Tahun ini, dengan arahan tetap berada di rumah dan aturan pembatasan sosial, kami menyadari bahwa mungkin kita perlu menunda beberapa tradisi dan budaya tanpa melupakan semangat Ramadan yang sebenarnya. Namun, sekarang kami menyaksikan rasa kebersamaan dan persatuan yang semakin kuat di masyarakat dan komunitas,” kata Marriott International Market Vice President for Indonesia; Ramesh Jackson.

Sejalan dengan ini, portofolio Marriott International Hotels and Resorts di Indonesia meluncurkan beberapa inisiatif untuk mendukung hotel, tamu dan masyarakat dalam merayakan Ramadan mengingat situasi yang dihadapi secara global.

AYO MAKAN DI RUMAH
Dikenal karena buffets dan set menu pilihan selama bulan Ramadan, tahun ini kami membawa menu Ramadan kami ke rumah Anda. Dengan kondisi harus tetap di rumah, Marriott International memberikan Anda kesempatan untuk menikmati persembahan berbuka puasa dan sahur di rumah Anda sendiri. Menu buka puasa a la carte dan set menu telah dipilih secara khusus agar aman dalam pengiriman atau takeaway.

Selain itu, Marriott International Hotels and Resorts di Bali juga memberikan penawaran berupa pengiriman dan takeaway makanan, berlaku di bulan Ramadan.

BERBAGI PADA KOMUNITAS
Marriott memiliki sejarah panjang dalam mendukung komunitas di lokasi properti beroperasi dan dalam kondisi yang belum pernah terjadi sebelumnya, hal ini menjadi sangat penting. Memprioritaskan kemanusiaan adalah inti dari Marriott International dan hotel-hotel telah melakukan yang terbaik untuk memberi contoh kekuatan bersama yang luar biasa untuk membantu mendukung masyarakat dan komunitas kita. Hotel-hotel yang berpartisipasi di seluruh Indonesia membantu mengumpulkan donasi untuk mendukung para pekerja di garis depan yang bekerja tanpa lelah untuk mengurangi penyebaran virus. Hasilnya digunakan untuk membeli pasokan medis untuk mereka yang berada di garis depan.

YANG MUNGKIN TERLEWATKAN DARI KAMI
Hanya karena kebanyakan orang berada di rumah dan harus terpisah secara fisik, itu tidak berarti kita terpisah dari komunitas di masyarakat. Di mana pun berada, mereka kemungkinan besar menghabiskan lebih banyak waktu di rumah, mencoba resep masakan, dan gerakan olahraga yang belum pernah dicoba sebelumnya. Dengan kami yang berusaha melalui keadaan sulit ini, hal ini merupakan kesempatan sempurna untuk tetap terhubung secara virtual dengan para tamu. Kami berbagi keahlian dan tips, baik untuk urusan dapur, di gym, atau bahkan dengan kerajinan D-I-Y untuk membuat anak-anak tetap terhibur.

Selama beberapa minggu mendatang, tandai kalender Anda karena kami memberikan berbagai kelas dan kegiatan yang mudah diikuti hanya untuk Anda. Pelajari lebih lanjut di https://hotel-deals.marriott.com/indonesia-stayathome/ dan saksikan secara langsung di channel YouTube Marriott International.

#Masakwithus
#Craftwithus
#Resetwithus

KAMI AKAN “MENERANGI” LAGI
Pada 9 April 2020, lebih dari 270 Marriott International di seluruh Asia Pasifik “menerangi” propertinya untuk membentuk wajah tersenyum di bangunan hotel. Ini dilakukan untuk memberikan pesan positif dan menawarkan secercah harapan kepada komunitas tempat mereka berada, baik bagi penduduk lokal maupun wisatawan. Inisiatif “Light for Hope” bertujuan untuk menyebarkan semangat positif di tengah masa-masa sulit yang sedang dihadapi dunia saat ini.

Menyebarkan pesan positif, solidaritas, harapan, dan perayaan, portofolio Marriott International Hotels and Resorts di Indonesia akan kembali “menerangi” pada 18 Mei 2020 untuk menandai akhir Ramadan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Dari Gereja Sentani, Zita Anjani Sampaikan Pesan Kasih untuk Indonesia

5 Januari 2026 - 08:31 WIB

Dari Gereja Sentani, Zita Anjani Sampaikan Pesan Kasih untuk Indonesia

Rumah Proses Wayang Kautaman Sukses Menampilkan Pagelaran Kolaborasi “Sayap Jatayu “

16 November 2025 - 20:44 WIB

Wayang Kautaman Tampilkan Kolaborasi Seni Budaya Dalam Satu Panggung Pada Pertunjukan “Sayap Jatayu”

7 November 2025 - 13:37 WIB

Populer BUDAYA