Menu

Mode Gelap
Model Overlapping Generation Ungkap Dampak MBG Muhammadiyah Tegaskan ‘Aliansi Muda Muhammadiyah’ Bukan Sikap Resmi Organisasi Dibawah Kepemimpinan Listyo Sigit Polri Hadir Sebagai Aktor Pembangunan Nasional Destinasi Wisata Alam Menarik di Kabupaten Bone Bolango Ketahuan ‘Kumpul Kebo’ Siap-siap Dipidana di KUHP Baru Amien Rais Sebut KUHP Baru Gerbang Otoritarianisme

OTOMOTIF

Selama Masa Pembatasan Sosial, Honda Berikan Servis Mobil Gratis Kepada Lebih dari 2.000 Dokter

badge-check


					Selama Masa Pembatasan Sosial, Honda Berikan Servis Mobil Gratis Kepada Lebih dari 2.000 Dokter Perbesar

INAnews.co.id, Jakarta- Sebagai  bentuk  apresiasi terhadap para dokter yang tetap bekerja selama pemberlakuan pembatasan sosial di berbagai daerah di Indonesia, PT Honda Prospect Motor telah menjalankan program servis mobil gratis untuk dokter di Indonesia sejak tanggal 1 sampai 31 Mei 2020.

Setelah berjalan selama sebulan, sebanyak 2.226 unit mobil Honda milik para dokter telah terdaftar di program ini.

Layanan servis yang diberikan pada program ini meliputi penggantian oli mesin dan filter oli, atau servis berkala tanpa dikenakan biaya tambahan.

Honda juga memberikan kemudahan untuk proses pendaftaran di program ini dengan menyediakan form pendaftaran online di website resmi Honda Indonesia serta menyiagakan Customer Care Hotline PT HPM dan dealer-dealer resminya.

Untuk menyesuaikan dengan aktivitas para dokter yang padat, Honda juga menyediakan berbagai pilihan untuk melakukan servis.

Dalam program ini, para dokter dapat memilih untuk melakukan Home Service, menggunakan layanan Pick-up Service, atau langsung mengunjungi bengkel resmi Honda yang tetap siaga selama masa pembatasan sosial.

Sesuai dengan aturan yang berlaku, para teknisi Honda yang menjalankan program ini juga menjalankan protokol kesehatan dan kebersihan selama melakukan perawatan mobil pelanggan.

Dari seluruh unit mobil yang telah terdaftar, sebanyak 88% diantaranya telah melakukan servis di rumah maupun di bengkel resmi Honda.

Meskipun program ini telah berakhir di tanggal 31 Mei lalu, Honda akan tetap melanjutkan periode servis gratis sampai dengan 16 Juni 2020 khusus untuk konsumen yang telah mendaftar.

Dalam keterangan tertulisnya pada Rabu, 10/06/20, Yusak Billy selaku Business Innovation and Marketing & Sales Director PT Honda Prospect Motor mengatakan, “Fokus Honda selama masa pandemi ini adalah untuk tetap hadir dan melayani konsumen kami, termasuk para dokter yang harus tetap beraktivitas menggunakan mobil untuk melakukan tugas mulianya.

Kami bersyukur program ini telah disambut baik dan kami akan terus berkontribusi melalui program-program lainnya yang sesuai dengan kebutuhan konsumen di era normal baru.”

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

PT Altama Surya Anugerah Berikan Perlindungan Hukum Merek Tekiro, Konsumen Jangan Terkecoh Nama Merek Mirip Tekiro

28 Desember 2025 - 18:46 WIB

Jangan Terkecoh Harga Murah, Hati Hati Banyak Beredar Busi NGK Palsu

18 Desember 2025 - 19:13 WIB

Penghujung Tahun 2025 Blazer Indonesia Club Menggelar Rapat Kerja Nasional

14 Desember 2025 - 17:38 WIB

Populer OTOMOTIF