Menu

Mode Gelap
Muhammadiyah Tegaskan ‘Aliansi Muda Muhammadiyah’ Bukan Sikap Resmi Organisasi Dibawah Kepemimpinan Listyo Sigit Polri Hadir Sebagai Aktor Pembangunan Nasional Destinasi Wisata Alam Menarik di Kabupaten Bone Bolango Ketahuan ‘Kumpul Kebo’ Siap-siap Dipidana di KUHP Baru Amien Rais Sebut KUHP Baru Gerbang Otoritarianisme Mendesak Indonesia Kritik Keras Kebijakan AS soal Venezuela

UPDATE NEWS

Deputi Kebijakan dan Strategi Bakamla RI Berikan Pembekalan Siswa Diklatsarmil

badge-check


					Deputi Kebijakan dan Strategi Bakamla RI Berikan Pembekalan Siswa Diklatsarmil Perbesar

INAnews.co.id, Jakarta- Deputi Kebijakan dan Strategi (Jakstra) Bakamla Laksda Bakamla Tatit E. Witjaksono, S.E.,M.Tr.(Han) memberikan pembekalan kepada 85 Siswa Pendidikan Dasar Militer (Diklatsarmil) Bakamla RI di Gedung Bawean Pusdiklatsarmil Juanda, Surabaya, Sabtu (10/10/20).

Laksda Bakamla Tatit dalam paparannya menjelaskan tentang tugas, fungsi dan kewenangan Bakamla RI yang diamanatkan dalam Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2014 serta visi dan misi dari Bakamla RI.

Ditambahkan pula, Bakamla RI juga mengemban fungsi Coast Guard dalam menjalankan tugas sebagai penjaga keselamatan laut (Maritime Safety), penjaga keamanan laut (Maritime security), dan komponen cadangan (komcad) pertahanan.

“Badan Keamanan Laut RI bukan instansi yang diisi oleh personel biasa melainkan paramaliter yang memiliki kecerdasan, keberanian dan keteguhan,” jelas Laksda Bakamla Tatit.

Lebih lanjut, Laksda Bakamla Tatit menjelaskan 3 point penting yang harus dipahami Siswa Pusdiklatsarmil tentang Strategi Bakamla RI. Pertama, Penguatan operasi keamanan dan keselamatan laut di wilayah perairan dan wilayah yurisdiksi Indonesia. Kedua, Penguatan Sistem Surveillance dan Early Warning yang terintegrasi dan terpadu. Ketiga, Penguatan Kelembagaan dan tata kelola keamanan maritim yang efektif dan efisien.

“Belajarlah secara tekun dan bersungguh-sungguh menimba ilmu, mematangkan pengetahuan dan pemikiran, sehingga kalian Paramiliter Bakamla menjadi yang handal, kredibel, beretika, serta berjiwa Paramiliter yang dapat dibanggakan,” pesan Laksda Bakamla Tatit mengakhiri pembekalan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Ketahuan ‘Kumpul Kebo’ Siap-siap Dipidana di KUHP Baru

9 Januari 2026 - 11:15 WIB

Mendesak Indonesia Kritik Keras Kebijakan AS soal Venezuela

9 Januari 2026 - 08:39 WIB

Masyarakat Geram, Penimbunan BBM Bersubsidi Terus Menggurita di Minahasa Polda Sulut Diam

8 Januari 2026 - 22:04 WIB

Populer UPDATE NEWS