Menu

Mode Gelap
Muhammadiyah Tegaskan ‘Aliansi Muda Muhammadiyah’ Bukan Sikap Resmi Organisasi Dibawah Kepemimpinan Listyo Sigit Polri Hadir Sebagai Aktor Pembangunan Nasional Destinasi Wisata Alam Menarik di Kabupaten Bone Bolango Ketahuan ‘Kumpul Kebo’ Siap-siap Dipidana di KUHP Baru Amien Rais Sebut KUHP Baru Gerbang Otoritarianisme Mendesak Indonesia Kritik Keras Kebijakan AS soal Venezuela

UPDATE NEWS

Pabrik Tutup Operasi Karena Pandemi, August Hamonangan Beri Support Kawan Buruh PT Master Movenindo Label

badge-check


					August Hamonangan didampingi DPC PSI Jakarta Utara dan kawan Kawan Buruh  PT Master Wovenindo Label. Perbesar

August Hamonangan didampingi DPC PSI Jakarta Utara dan kawan Kawan Buruh PT Master Wovenindo Label.

INAnews.co.id, Jakarta – Kembali tunjukan keberpihakan pada buruh di Jakarta, August Hamonangan Anggota Komisi A DPRD DKI Jakarta dari Fraksi Partai Solidaritas Indonesia (PSI) mengunjungi Kawasan Berikat Nusantara (KBN) yaitu kawasan industri yang berada Marunda – Cilincing Jakarta utara, pada Sabtu (28/8/2021)

Kali ini August Hamonangan menyambangi kawan kawan buruh PT. Master Movenindo Label. Bukan tanpa sebab Wakil Rakyat yang diusung partai millenial ini atau biasa disebut Partai Solidaritas Indonesia, ketika dirinya mendengar hampir 400an buruh dipaksa untuk dirumahkan dengan alasan perusahaan tidak sanggup membayar upah karena adanya pandemi.

August Hamonangan Anggota Komisi A DPRD DKI Jakarta bersilahturahmi pada kawan lawan buruh di KBN Marunda Cilincing.

Abdul Rahman selaku ketua SP di Master Movenindo Label, pada Wakil Rakyat yang duduk di DPRD DKI menceritakan kronologis perusahaan yang bergerak di bidang jasa pembuatan aksesoris label untuk garmen ini akhirnya memutuskan untuk menutup operasional secara penuh sejak tanggal 01 September 2020.

“Manajemen menjelaskan bahwa penutupan pabrik ini di akibatkan karena Kondisi penurunan order sejak pandemi covid-19 membuat pemasukan perusahaan menurun drastis. Hal ini berakibat terhadap pemakaian dana cadangan perusahaan secara terus menerus hingga akhirnya pemilik perusahaan mengambil keputusan untuk menutup perusahaan”. Ujar Abdul.

Kemudian Abdul Rahman, menambahkan bahwa penutupan operasional perusahaan secara penuh adalah hal yang sama sekali tidak diinginkan dan di luar dugaan. Namun demikian, hasil pertemuan bipartit yang dituangkan dalam perjanjian bersama tersebut adalah hasil terbaik yang bisa dilakukan. Dalam pertemuan tersebut juga langsung dibentuk tim yang melibatkan pihak perusahaan dan serikat pekerja untuk proses inventarisir dan penjualan aset serta menyampaikan informasi kepada pekerja.

August Hamonangan berikat motivasi dan semangat pada kawan kawan buruh PT Master Wovenindo Label.

August Hamonangan dalam kesempatan kunjungan silahturahmi itu meminta kawan kawan buruh di PT. Master Movenindo Label untuk tetap bersabar dengan mengedepankan pendekatan dialogis serta mengawal proses hukum yang sedang berjalan.

Kedatangannya kami ke KBN Ini adalah bentuk kepedulian wakil rakyat, dikala melihat dan menyaksikan kesulitan yang dialami masyarakat seperti ini yang kehilangan pekerjaan dan belum menerima pesangon.” kata August.

Kawan kawan tetap semangat, jangan putus asa, terus berjuang dan terus berdoa semoga apa yang di harapkan kawan kawan buruh di KBN ini dapat terwujud,” Saya akan mengawal kasus ini dan bila perlu saya akan hadir di persidangan nanti untuk mensupport dan mengawasi jalannya persidangan.” Janji August.

Atas apa yang disampaikan Wakil Rakyat ini, Abdul Rahman menyatakan dirinya terharu dan bersyukur dengan perhatian wakil rakyat ini. “Selama ini kami di PHP sama wakil rakyat yang berjanji akan datang dan membantu kami, Baru kali pertama ini ada wakil rakyat yang turun langsung menjenguk kami dan memperhatikan kami serta memberi kami semangat baru untuk tetap terus berjuang mendapatkan hak pesangon kami,kami bangga dan salut pada August Hamonangan yang sudah mau datang pada kami.” Ungkap Abdul Rahman.

Acara ditutup dengan pemberian #ricebox dari DPC Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Jakarta Utara pada seluruh kawan kawan buruh di PT. Master Movenindo Label dan makan siang bersama. ” Semoga kedatangan kami memberi pencerahan dan harapan pada kawan kawan buruh serta  meningkatkan tali silahturami sebagai anak bangsa dan terus memupuk jiwa gorong royong dan solidaritas yang tinggi” Tutup August Hamonangan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Ketahuan ‘Kumpul Kebo’ Siap-siap Dipidana di KUHP Baru

9 Januari 2026 - 11:15 WIB

Mendesak Indonesia Kritik Keras Kebijakan AS soal Venezuela

9 Januari 2026 - 08:39 WIB

Masyarakat Geram, Penimbunan BBM Bersubsidi Terus Menggurita di Minahasa Polda Sulut Diam

8 Januari 2026 - 22:04 WIB

Populer UPDATE NEWS