Menu

Mode Gelap
Direktur Utama BEI Mengundurkan Diri usai Insiden Dua Hari Lalu Sidang TPPU Hasbi Hasan: Integritas Jaminan Hakim Bebas Intervensi Legitimasi Pemerintah 80 Persen Vs Demokrasi 20 Persen Marak Makelar Dapur MBG, Kepala BGN Diminta Turun Lapangan Tinjau Dapur 3 T Amien Rais Kritik Rencana Pembukaan Kebun Sawit Baru di Tengah Ancaman Banjir Rayakan Momen Lebaran Penuh Harmoni: Manzone & Minimal Luncurkan Koleksi Sarimbit Eksklusif Bersama Rezky Aditya dan Citra Kirana

EKONOMI

Masa Pandemi, Wagub Ingatkan IWAPI NTB Tetap Tingkatkan Usaha

badge-check


					Masa Pandemi, Wagub Ingatkan IWAPI NTB Tetap Tingkatkan Usaha Perbesar

INAnews.co.id, Mataram – Wakil Gubernur NTB, Hj. Dr. Sitti Rohmi Djalillah memberikan semangat bagi pengusaha – pengusaha terutama pengusaha Wanita yang tergabung dalam Ikatan Pengusaha Wanita Indonesia (IWAPI) NTB untuk tetap meningkatkan usahanya walaupun di masa pandemi.

Wagub mengungkapkan hal itu saat menerima Pengurus IWAPI NTB di ruang kerja Wagub Selasa (31/08). Wagub juga memberi apresiasi terkait akan diselenggarakanya IWAPI Trade Fair (ITF) Provinsi NTB yang direncanakan akan berlangsung di Atrium Epicentrum Mall dari tanggal 4 – 5 September 2021 mendatang.

Wagub NTB yang biasa disapa Ummi Rohmi ini menambahkan, kegiatan ITF ini nantinya harus tetap menerapkan protokol Kesehatan Covid – 19. “Dimasa pandemi jangan sampai kita tidak menerapkan protokol Kesehatan covid – 19, hal ini harus dilakukan pada saat berlangsung,” pesan Ummi Rohmi.
Ketua DPD Iwapi NTB, Hj. Baiq Diyah Ratuganefi menuturkan, sebanyak 68 stand UMKM sudah siap menyambut kegiatan ITF. Berbagai UMKM akan ikut serta berpartisipasi, antara lain UMKM kuliner, fashion, otomotif dan Kesehatan.
“Semoga dengan adanya pameran ini kita bisa meningkatkan UMKM untuk terus berjualan, mewujudkan kepercayaan bahwa IWAPI ini akan terus membantu untuk promosi, jualan dan pameran seperti ITF,” tutur Diyah Ratuganefi.
Diyah juga mengatakan, kegiatan ITF sebagai bentuk sinergi antara Pemprov NTB dan IWAPI dalam mendukung seluruh UMKM.
“Pameran ini dapat bermanfaat untuk seluruh UMKM dan kegiatan ini sebagai bentuk sinergitas dengan Pemprov NTB untuk sama – sama mendukung seluruh UMKM di NTB,” tutupnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

PLN Keluhkan Teknologi Datang Lebih Dulu dari Regulasi

29 Januari 2026 - 09:59 WIB

Harga Mahal dan Regulasi tak Pasti Jadi Penghalang Investasi EBT

29 Januari 2026 - 07:57 WIB

2026 Tahun Berat untuk Ekonomi dan Demokrasi Indonesia

28 Januari 2026 - 21:35 WIB

Populer EKONOMI