Menu

Mode Gelap
Muhammadiyah Tegaskan ‘Aliansi Muda Muhammadiyah’ Bukan Sikap Resmi Organisasi Dibawah Kepemimpinan Listyo Sigit Polri Hadir Sebagai Aktor Pembangunan Nasional Destinasi Wisata Alam Menarik di Kabupaten Bone Bolango Ketahuan ‘Kumpul Kebo’ Siap-siap Dipidana di KUHP Baru Amien Rais Sebut KUHP Baru Gerbang Otoritarianisme Mendesak Indonesia Kritik Keras Kebijakan AS soal Venezuela

EKONOMI

UMKM TB Tangsel Buka Peluang Market UMKM Tangsel, Gelar Kurasi Produk Krisna Oleh – Oleh

badge-check


					UMKM TB Tangsel Buka Peluang Market UMKM Tangsel, Gelar Kurasi Produk Krisna Oleh – Oleh Perbesar

 

INAnews.co.id, Tangerang Selatan –
Perkumpulan Pengusaha Tangguh Berkibar mengadakan acara “Kurasi Produk Krisna Oleh-Oleh” yang menampilkan Ajik Krisna, pemilik Krisna Oleh-Oleh, untuk berbagi pengalaman dan motivasi kepada pengusaha Tangguh Berkibar di Tangerang Selatan.

Kegiatan yang diselenggarkan di Galeri UMKM Mandiri, Kota Tangerang Selatan ini, bertujuan untuk memperluas jaringan dan membangun kolaborasi antara UMKM Tangguh Berkibar dan Krisna Oleh-Oleh.

Hadir juga Wakil Walikota Tangsel, Penasehat Komunitas UMKM, Pembina Komunitas UMKM, Ketua Komunitas UMKM, Dinas UMKM dan Koperasi, Dinas Pariwisata, serta para pelaku UMKM.

Adi, Ketua Komunitas UMKM TB Tangsel, mengungkapkan bahwa selain berbagi ilmu, mereka berharap acara ini akan membantu melakukan pemetaan yang akurat terkait produk UMKM, sehingga produk-produk tersebut dapat tersedia di outlet Krisna Oleh-Oleh.

” Tujuan utamanya adalah untuk memastikan produk UMKM memenuhi standar dan bisa bersaing di pasaran.”kata Adi, Rabu (20/09/2023).

Muhammad Qodari, Penasehat Komunitas UMKM TB Tangsel, menjelaskan bahwa kurasi produk adalah proses penyeleksian produk UMKM yang melibatkan penilaian legalitas, kemasan, dan kualitas produk.

” Ini membantu pemilik usaha memahami apa yang perlu diperbaiki dan ditingkatkan pada produk mereka,”ujarnya.

Wakil Walikota Pilar Saga Ichsan mengapresiasi acara ini karena berdampak positif bagi UMKM di Kota Tangerang Selatan. Ia percaya bahwa kolaborasi seperti ini akan meningkatkan kepercayaan diri pelaku UMKM dalam menjual produknya.

Pilar berharap agar sebanyak mungkin dari 125 UMKM di Tangerang Selatan dapat ikut serta dalam kolaborasi ini, mengingat Krisna Oleh-Oleh tersebar luas. “Ini adalah saat yang tepat untuk terus memperbaiki dan meningkatkan produk agar bisa masuk dalam kurasi Krisna Oleh-Oleh.” katanya.

Hal ini menunjukkan bahwa UMKM memiliki peran penting dalam perekonomian Tangerang Selatan, dan upaya ini akan membantu UMKM Tangsel bersaing di tingkat nasional dan bahkan global.

“Semua ini merupakan langkah menuju pengembangan ekonomi yang lebih kuat dan inklusif bagi masyarakat.” ucapnya.

“Selain itu, kegiatan ini juga menjadi wadah bagi UMKM Tangsel untuk memahami pentingnya berkolaborasi dengan pelaku usaha lainnya. Terkadang, para pelaku UMKM kesulitan dalam pengembangan produk mereka, dan kehadiran Krisna Oleh-Oleh sebagai mitra membuka peluang baru.” imbuhnya.

Ancilla Yanny Irmella, Pembina Komunitas UMKM TB Tangsel, menyatakan bahwa acara kurasi ini membantu produk UMKM menjadi lebih menarik dan bersaing di pasar modern. Produk UMKM TB Tangsel, seperti cemilan, makanan, kopi, batik, aksesoris, dan kerajinan, akan dinilai berdasarkan kualitas, kemasan, komposisi, sertifikat halal, ukuran, gram, dan sertifikat PIRT.

“Tujuan utama kurasi produk Krisna Oleh-Oleh adalah memberikan masukan berharga dari Ajik Krisna untuk meningkatkan kualitas produk UMKM Tangsel dan memperluas pasar mereka di masa depan.”ujarnya.

Tidak hanya itu, kegiatan kurasi produk Krisna Oleh-Oleh juga membantu para pelaku UMKM Tangsel untuk lebih memahami kelemahan produk mereka yang perlu ditingkatkan. Terkadang, meskipun mereka merasa produknya sudah baik, melalui proses kurasi ini, mereka bisa mendapatkan wawasan yang berharga tentang aspek-aspek yang perlu diperbaiki, seperti rasa, kemasan, dan komposisi produk.

Ancilla Yanny juga mengatakan, meskipun produk UMKM sudah bagus, setelah melalui kurasi, mereka dapat mengidentifikasi area-area yang perlu ditingkatkan.

Kurasi Produk Krisna Oleh-Oleh ini seharusnya menjadi peluang besar bagi para pelaku UMKM, karena bertujuan untuk mencari, memilih, dan menilai produk UMKM Tangsel yang layak dipromosikan melalui outlet Krisna Oleh-Oleh. Kriteria penilaiannya mencakup berbagai aspek, seperti kualitas produk, kemasan, komposisi, tanggal kedaluwarsa, serta kepatuhan terhadap sertifikat halal, ukuran, gram, dan sertifikat PIRT.

“Saran dan masukan yang diberikan oleh Ajik Krisna dalam proses kurasi ini merupakan edukasi yang berharga, membantu para pelaku UMKM untuk memahami cara meningkatkan kualitas dan kuantitas produk mereka.”Imbuhnya.

“Semoga melalui kurasi seperti ini, UMKM Tangsel dapat terus berkembang, memperluas pasar mereka, dan menjadi pemain yang lebih kuat dalam ekonomi lokal, nasional, bahkan internasional.” tandasnya. (MN/LG)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Kontrak Sewa Kapal PLN Energi Primer Capai Rp16 Triliun, CBA : Nilainya Triliunan Tapi Dianggap Seperti Kuitansi Kosong

7 Januari 2026 - 07:22 WIB

Target Pertumbuhan 5,4 Persen Sulit Tercapai, Konsumsi dan Kredit Melemah

5 Januari 2026 - 23:39 WIB

CBA Desak Kejagung Panggil Djony Bunarto Tjondro Terkait Dugaan Korupsi Impor BBM Pertamina

5 Januari 2026 - 06:31 WIB

Populer EKONOMI