Menu

Mode Gelap
Prabowo Resmikan 166 Sekolah Rakyat di 34 Provinsi Bappenas: Danantara dan MBG Kunci Lepas dari Middle Income Trap Danantara Proyeksi Dongkrak PDB 3 Persen di Awal Model Overlapping Generation Ungkap Dampak MBG Muhammadiyah Tegaskan ‘Aliansi Muda Muhammadiyah’ Bukan Sikap Resmi Organisasi Dibawah Kepemimpinan Listyo Sigit Polri Hadir Sebagai Aktor Pembangunan Nasional

SOSDIKBUD

RUALB Ke 2, Tetapkan Prapto Panuju Sebagai Ketua P3SRS Rumah Susun Harum Tebet

badge-check


					RUALB Ke 2, Tetapkan Prapto Panuju Sebagai Ketua P3SRS  Rumah Susun Harum Tebet Perbesar

INAnews.co.id,  Jakarta – Perhimpunan Pemilik dan Penghuni Satuan Rumah Susun (P3SRS) Tebet Barat 1 yang dikenal dengan nama  Rumah Susun Harum Tebet Barat- Jakarta Selatan  akhirnya terbentuk.

Hal ini bisa dipastikan usai Panitia Musyawarah (Panmus) menggelar  Rapat Umum Anggota Luar Biasa  (RUALB) ke 2, pada Sabtu, 4 November 2023, Di halaman parkir Rumah Susun  Harum Tebet Barat untuk menetapkan Pembentukan pengurus Perhimpunan Pemilik dan Penghuni Satuan Rumah Susun (P3SRS) Rumah Susun Harum Tebet Barat.

Acara Rapat Umum Anggota Luar Biasa  (RUALB) ke 2 ini dihadiri oleh 2 orang Perwakilan DPRKP Prov. DKI Jakarta, 2 orang perwakilan Sudin DPRKP Jakarta Selatan, Kasie Ekbang selaku wakil dari kecamatan dan Kasipem  Selaku wakil kelurahan.

Acara juga dikawal Anggota kepolisian Setempat dan Kodim (Koramil) Tebet dan pihak atau undangan lainnya.

Rapat Anggota Umum Luar Biasa (RUALB) dipimpin oleh Dr.  W. Hadi Sukrisno, SH., MH yang disapa akrab Mas Kris, Dalam memimpin rapat ini Mas Kris didampingi oleh Bapak Toriq dan Bapak Sodiq, Rapat dilaksanakan secara offlline  untuk memberi kesempatan bagi para penghuni hadir secara langsung,  sehingga rapat berlangsung dinamis dan hangat.

Dalam keterangan resminya  pada awak media  yang hadir Fera Rosiana  selaku Ketua PanMus menjelaskan “Setelah kami melakukan verifikasi ada yang memenuhi syarat dan ada yang tidak, kemudian kami serahkan hasil verifikasi Panmus ke musyawarah Rapat Anggota Umum Luar Biasa (RUALB), pemilik yang menentukan.” ungkap Fera Rosiana, usai RUALB yang digelar dihalaman Rusun Harum Tebet.

Rapat Anggota Umum Luar Biasa (RUALB) itulah terjadi perdebatan  dan dengar pendapat dari peserta atau penghuni rumah Susun Harum yang hadir.Pada akhinya pimpinan  musyawarah  Mas Kris mengambil  keputusan untuk melakukan vooting, dari sekian anggota rapat yang hadir, hanya 2 orang yang tidak setuju. Setelah itu, pimpinan rapat menanyakan kembali, sampai tiga kali. Setelah ditentukan oleh seluruh peserta Rapat Anggota Umum Luar Biasa (RUALB) yang hadir, maka kemudian pimpinan rapat mengetuk, mengesahkan dan menetapkan pengurus P3SRS yang baru, yakni Prapto Panuju dan jajarannya sebagai  pengurus P3SRS baru yang syah.

“Setelah pimpinan musyawarah  mengeluarkan keputusan dan ketok palu, selanjutnya langsung diadakanlah  penandatangan pakta integritas didepan pimpinan musyawarah dan peserta atau penghuni yang hadir. Nanti pakta ingritas itu akan kami bawa ke DPRKP (Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman) Provinsi DKI Jakarta dengan lampiran hasil noktulen Rapat Anggota Umum Luar Biasa (RUALB) dan semua data yang dibutuhkan secara lengkap. Setelah itu nanti akan di akte-kan di Notaris.” lanjut  Fera.

Selanjutnya  Fera berharap, dengan sudah ditentukannya Pengurus P3SRS yang baru, maka  pengelolaan Rusun Harum Tebet ini bisa lebih baik dan semua warga dapat menikmati kenyamanan.

Sementara itu pada kesempatan yang sama awak media Prapto Panuju selaku ketua P3SRS yang baru menyampaikan “Saya ucapkan terimakasih dan mengapresiasi kepada peserta rapat yang telah memberikan kepercayaannya kepada saya dan teman-teman untuk mengurus  P3SRS Rumah Susun Harum Tebet Barat.” Kata Prapto  Panuju dalam sambutan singkatnya.

Kemudian Prapto Panuju  mengatakan akan berusaha menjalankan amanah ini sebaik-baiknya, agar tidak ada warga yang merasa dirugikan. Pihaknya meyakini, pembentukan P3SRS ini akan menjadi sejarah bagi Rumah Susun Harum Tebet Barat dan tentu akan menciptakan Rumah Susun Harum  menjadi lebih baik, harmonis, indah, dan lebih nyaman lagi.

Untuk Diketahui, Pengurus P3SRS baru berdasarkan  Rapat Anggota Umum Luar Biasa (RUALB) yang resmi disahkan dan ditetapkan, yaitu:

  • Ketua: Prapto Panuju.
  • Sekretaris: Dede Alnasir.
  • Bendahara: Santi Yosianda Gomies.
  • Bidang Penghunian: Ayu Aprilia Jasmine.
  • Bidang Pengelolaan: Leo Yuliandri Kurniawan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Muhammadiyah Tegaskan ‘Aliansi Muda Muhammadiyah’ Bukan Sikap Resmi Organisasi

9 Januari 2026 - 22:52 WIB

Masyarakat Sipil Harus Dikuatkan

6 Januari 2026 - 11:10 WIB

YLBHI Sebut Pemerintah Prabowo Inkompeten Tangani Bencana Sumatra

5 Januari 2026 - 17:21 WIB

Populer SOSIAL