INAnews.co.id Bintuni— Kegiatan ilegal Judi Toto Gelap (Togel) di Propinsi Papua Barat khususnya teluk Bintuni makin meresahkan masyarakat dan semakin terang-terangan, beberapa waktu yang lalu Kapolres Bintuni AKBP Choiruddin Wahit sudah menyampaikan kepada beberapa awak media bahwa akan menindak lanjuti terkait Judi Online maupun Offline seolah-olah hanya isapan jempol semata.
Buktinya sampai saat ini Judi Togel masih tetap beroperasi tanpa ada sentuhan dari Aparat Penegak Hukum (APH), seolah-olah hal ini hanya dibiarkan begitu saja tanpa ada tindakan yang tegas baik dari pihak Polres Bintuni maupun Polda Papua Barat. Rabu 16 Oktober 2024.
Mirisnya lagi kegiatan ilegal tersebut melibatkan anak dibawah umur, hal ini dikatakan oleh salah satu Pemerhati Tanah Papua Rafael Ood Ambarauw saat dimintai tanggapan oleh awak media melalui sambungan cellular via WhatsApp , menurut Rafael perang melawan judi tersebut sudah pernah di kampanyekan Presiden Indonesia Joko Widodo beberapa waktu yang lalu.
“Sepertinya Kapolda Papua Barat dan Kapolres Bintuni abaikan instruksi Presiden Joko Widodo untuk memerangi judi di NKRI, bukti nyata sekarang judi togel dijual bebas, diduga Kapolres ini masuk angin, ” kata Rafael.
Lanjut Rafael, informasi yang didapat, diduga bos togel tersebut merupakan bandar besar yang ada di Wilayah Papua Barat Dan Masuk di wilayah Kabupaten Teluk Bintuni.
“Saya mendapatkan informasi bahwa bandar Besar usaha haramnya ini sudah lama beroperasi di wilayah Papua dan sekarang aktivitas masuk di Papua Barat sungguh hebat bekingan orang ini, Kapolres juga dibuatnya tidak berdaya” ucap Rafael.
Rafael juga meminta agar Kapolda Papua Barat segera bertindak, dan Menegur bawahannya yaitu Kapolres Bintuni jangan cuma menjadi penonton di tanah sendiri, jika perlu tangkap bandarnya karena mengingat sebentar lagi akan dilakukan pesta Demokrasi yaitu Pilkada.
“Saya berharap Kapolda Papua Barat bertindak tegas melawan judi seperti apa yang di sampaikan Presiden Republik Indonesia Ir Joko Widodo, jika Kapolda Papua Barat hanya diam dan tidak berani bertindak, dugaan saya “ada titipan jenderal lebih tinggi untuk tidak membasmi kegiatan judi togel di wilayah hukum Polda Papua Barat”, tutup Rafael.






