Menu

Mode Gelap
Model Overlapping Generation Ungkap Dampak MBG Muhammadiyah Tegaskan ‘Aliansi Muda Muhammadiyah’ Bukan Sikap Resmi Organisasi Dibawah Kepemimpinan Listyo Sigit Polri Hadir Sebagai Aktor Pembangunan Nasional Destinasi Wisata Alam Menarik di Kabupaten Bone Bolango Ketahuan ‘Kumpul Kebo’ Siap-siap Dipidana di KUHP Baru Amien Rais Sebut KUHP Baru Gerbang Otoritarianisme

POLITIK

Penerimaan Hibah Patrol Boat dari OSA Dirapatkan Menhan Bersama DPR

badge-check


					Foto: dok. akun X Sjafrie Sjamsoeddin Perbesar

Foto: dok. akun X Sjafrie Sjamsoeddin

INAnews.co.id, Jakarta– Menteri Pertahanan Sjafrie Sjamsoeddin bersama Panglima TNI, Kepala Staf Angkatan dan jajaran Kemhan-TNI menghadiri Rapat Kerja bersama Komisi I DPR RI dalam rangka Permohonan Penerimaan Hibah Patrol Boat dari Official Security Assistance (OSA) Jepang. Rapat bersama dilangsungkan, Selasa.

“Dalam upaya meningkatkan kekuatan pertahanan laut, TNI Angkatan Laut akan menerima hibah kapal patroli dari OSA Jepang yang dirancang dengan manuverabilitas tinggi dan navigasi gesit, siap memperkuat pengamanan choke points strategis di perairan NKRI,” demikian dikutip akun X pribadi Menhan.

Langkah ini kata Menhan, bukan hanya memperkokoh kapasitas operasional TNI AL tetapi juga mempererat hubungan bilateral Indonesia-Jepang di kawasan Indo-Pasifik.

“Inisiatif ini selaras dengan Konsep Perisai Trisula Nusantara dan kebijakan prioritas @Kemhan_RI dalam menjaga kedaulatan NKRI melalui kerja sama internasional non-pakta pertahanan,” tekan Menhan.*

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Model Overlapping Generation Ungkap Dampak MBG

12 Januari 2026 - 13:38 WIB

Ketahuan ‘Kumpul Kebo’ Siap-siap Dipidana di KUHP Baru

9 Januari 2026 - 11:15 WIB

Amien Rais Sebut KUHP Baru Gerbang Otoritarianisme

9 Januari 2026 - 10:11 WIB

Populer POLITIK