Menu

Mode Gelap
Muhammadiyah Tegaskan ‘Aliansi Muda Muhammadiyah’ Bukan Sikap Resmi Organisasi Dibawah Kepemimpinan Listyo Sigit Polri Hadir Sebagai Aktor Pembangunan Nasional Destinasi Wisata Alam Menarik di Kabupaten Bone Bolango Ketahuan ‘Kumpul Kebo’ Siap-siap Dipidana di KUHP Baru Amien Rais Sebut KUHP Baru Gerbang Otoritarianisme Mendesak Indonesia Kritik Keras Kebijakan AS soal Venezuela

POLITIK

Kementerian PU Dukung Program MBG

badge-check


					Foto: dok. Kementerian PU Perbesar

Foto: dok. Kementerian PU

INAnews.co.id, Jakarta– Kementerian PU bekerja sama dengan Badan Gizi Nasional mendukung Program Makan Bergizi Gratis, ditandai dengan penandatanganan perjanjian kerjasama dalam pembangunan dapur beserta fasilitas pendukungnya antara Menteri PU Dody Hanggodo dan Kepala BGN Dadan Hindayana, Sabtu (22/3/2025).

“Kesepakatan dan perjanjian ini juga merupakan komitmen penuh Kementerian PU untuk turut menciptakan ekosistem pendukung pelaksanaan program Makan Bergizi Gratis di berbagai daerah,” kata Menteri Dody.

Dari 51 lahan milik Kementerian PU yang diajukan, terdapat 9 lokasi yang memenuhi kriteria untuk pembangunan dapur Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG), yaitu di Provinsi Aceh, Jambi, Sumatera Barat, Jawa Tengah, Jawa Barat, Kalimantan Selatan, Sulawesi Utara, Sulawesi Tenggara dan Sulawesi Selatan.

“Pada tahap awal ini, pembangunan dapur dan fasilitas pendukungnya akan dilaksanakan di 3 lokasi sebagai role model, yaitu TK Putra II Kebumen di Jawa Tengah, TK Putra III Banja di Jawa Barat, dan TK Putra II Pasir Putih di Jambi,” kata Menteri Dody.

Pembangunan direncanakan berjalan selama lebih kurang empat bulan, sehingga dapat segera dioperasikan pada tahun ini.

Kepala BGN Dadan Hindayana menyampaikan ucapan terima kasih atas dukungan Kementerian PU terhadap program Makan Bergizi Gratis. Menurutnya, dukungan ini sejalan dengan visi Indonesia 2045.

Acara penandatanganan perjanjian kerjasama turut dihadiri Menteri PPN/ Kepala Bappenas Rachmat Pambudy, @wamenpu Diana Kusumastuti, dan para Pejabat Tinggi Madya dan Pratama di lingkungan Kementerian PU.*

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Ketahuan ‘Kumpul Kebo’ Siap-siap Dipidana di KUHP Baru

9 Januari 2026 - 11:15 WIB

Amien Rais Sebut KUHP Baru Gerbang Otoritarianisme

9 Januari 2026 - 10:11 WIB

Mendesak Indonesia Kritik Keras Kebijakan AS soal Venezuela

9 Januari 2026 - 08:39 WIB

Populer NASIONAL