Menu

Mode Gelap
Muhammadiyah Tegaskan ‘Aliansi Muda Muhammadiyah’ Bukan Sikap Resmi Organisasi Dibawah Kepemimpinan Listyo Sigit Polri Hadir Sebagai Aktor Pembangunan Nasional Destinasi Wisata Alam Menarik di Kabupaten Bone Bolango Ketahuan ‘Kumpul Kebo’ Siap-siap Dipidana di KUHP Baru Amien Rais Sebut KUHP Baru Gerbang Otoritarianisme Mendesak Indonesia Kritik Keras Kebijakan AS soal Venezuela

GERAI HUKUM

Secara Yuridis Gelar Pahlawan Soeharto Tidak Ada Halangan

badge-check


					Foto: dok. Kompas Perbesar

Foto: dok. Kompas

INAnews.co.id, Jakarta– Mahfud MD mengambil posisi “abu-abu” soal penetapan Soeharto sebagai pahlawan nasional: secara hukum sah, tapi secara pribadi tidak setuju. Ia membantah video viral yang mengklaim dirinya mendukung Soeharto jadi pahlawan setelah dilantik Prabowo.

“Video itu tahun 2017 di ILC, 8 tahun lalu. Saya diplesetkan seakan mendukung Soeharto jadi pahlawan setelah dilantik reformasi Polri,” jelas Mahfud membantah hoax (10/11/2025).

Menurutnya, UU No. 20/2009 tentang gelar pahlawan tidak melarang Soeharto. Syarat khusus: tidak pernah dihukum pidana dan tidak desersi. “Kalau soal ‘catatan buruk hukum’, semua pahlawan pasti punya. Bung Karno, Bung Hatta, Gus Dur, semua pasti ada. Tinggal skalanya,” jelasnya.

Mahfud menegaskan pemberian gelar adalah hak prerogatif presiden yang bersifat politis. “Saya bukan termasuk yang setuju pemberian gelar itu, tapi tidak menolak juga karena tidak ada alasan hukum untuk menolak,” katanya diplomatic.

Soal tuduhan Soeharto pelanggar HAM berat, Mahfud menjelaskan Presiden Jokowi hanya mengakui 13 peristiwa pelanggaran HAM berat termasuk 1965-1966, bukan menyebut nama Soeharto. “Saat itu presidennya masih Bung Karno,” tegasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Ketahuan ‘Kumpul Kebo’ Siap-siap Dipidana di KUHP Baru

9 Januari 2026 - 11:15 WIB

Amien Rais Sebut KUHP Baru Gerbang Otoritarianisme

9 Januari 2026 - 10:11 WIB

Mendesak Indonesia Kritik Keras Kebijakan AS soal Venezuela

9 Januari 2026 - 08:39 WIB

Populer NASIONAL