INAnews.co.id Bitung– Pada hari ini telah diresmikan Puskesmas Danowudu yang bertempat di Kelurahan Dua sudara, Kecamatan Ranowulu, Puskesmas ini di resmikan secara langsung oleh Wali Kota Bitung Maximilian J Lomban, Senin 8 Maret 2021.
Camat Ranowulu Dolfie Rumampuk saat di wawancarai menyampaikan, terimakasih kepada Wali Kota Bitung Max J Lomban yang sudah mensuport mulai dari perencanaan, peletakan batu pertama sampai dengan meresmikan Puskesmas Danowudu.

” Saya sebagai Camat Ranowulu sangat berterimakasih kepada Pak Wali Kota Max J Lomban yang sudah hadir mulai dari kegiatan peletakan batu pertama sampai dengan diresmikannya Puskesmas Danowudu ini, semoga dengan adanya Puskesmas ini, bisa membantu masyarakat yang berdomisili di Kelurahan yang jauh untuk menjangkau Rumah Sakit pada saat mau berobat”, ujar Dolfie.
Dolfie juga menambahkan, kalau Puskesmas tersebut tidak kalah fasilitas dengan fasilitas yang ada di Rumah Sakit pada umumnya, Puskesmas tersebut sudah memiliki ruang rawat inap, dan ruangan-ruangan lainnya yang cukup besar serta fasilitas untuk pertolongan pertama sebelum pasien di rujuk ke Rumah Sakit, tutup Dolfie.

Turut hadir dalam peresmian tersebut, Asisten 1 Frangki Ladi, Kepala Dinas Kesehatan Dr Jeaneste Watuna, Sekertaris Dinkes Dr. Calvin Wuisang dan seluruh staf Puskesmas Danowudu.






