Menu

Mode Gelap
GAPEMBI Dukung RUU MBG Agar Dana Pendidikan tak Lagi Dipersoalkan Parpol di Indonesia Dinilai Bukan Partai Sejati, Melainkan “Perusahaan Keluarga” Mengapa Kasus Pidana Pemilu Jarang Diproses? Ahli Ungkap Sistem “Berputar-putar” Ketujuh Komisioner KPU Pernah Dihukum karena Pelanggaran Etika Ahli: Sistem Pilkada Lewat DPRD Justru Picu Transaksi Politik Lebih Parah Prabowo Pernah Sebut Cagub Harus Siapkan Rp300 Miliar Maju Pilkada

UPDATE NEWS

Insan Pers Kota Bitung Berduka, Calvin Wuisang: “Kota Bitung Kehilangan Jurnalis Senior”

badge-check


					Insan Pers Kota Bitung Berduka, Calvin Wuisang: “Kota Bitung Kehilangan Jurnalis Senior” Perbesar

 

INAnews.co.id Bitung– Berita duka cita kini datang dari insan Pers Biro Bitung, dimana salah satu rekan sejawat dari Media Harian Manado Agus Bungkaes meninggal dunia pada saat sedang olah raga Futsal pada hari Sabtu 20 Maret 2021 pukul 20.45.

Agus yang biasanya meliput di Kota Bitung ini meninggal karena disebabkan serangan jantung, Agus pada saat itu sempat di larikan ke RSUD Kota Bitung, namun saat dalam perjalanan ke RSUD Almarhum menghembuskan nafas terakhir di dalam mobil yang membawanya ke RSUD.

Mendengar hal itu, sontak ucapan turut berduka cita bermunculan di Grup WhatsApp yang biasa di pakai untuk membagikan berita-berita yang ada di Kota Bitung, salah satunya ucapan turut berduka cita yang mendalam di sampaikan oleh Sekertaris Dinas Kesehatan Kota Bitung dr.Calvin Wuisang.

Menurut Calvin Kota Bitung telah kehilangan Jurnalis senior, yang di kenal ramah dan murah senyum serta suka bercanda dengan siapapun.

“Almarhum orang baik, banyak kenangan dengan Almarhum pada saat kami membuat Kejuaraan Catur Wali Kota Cup, saya secara pribadi sangat bersedih atas berpulangnya Almarhum disisi Tuhan Yang Maha Kuasa”, ucap Calvin.

Semoga Allah mengampuni dosa-dosanya dan menempatkannya di surga. Dan semoga kelurga besar yang ditinggalkan diberi kesabaran dan ketabahan.

“Atas nama Pribadi dan Dinas Kesehatan Kota Bitung menyampaikan turut Berduka Cita yang sedalam dalamnya, kami semua sangat mengasihi Agus tapi Tuhan lebih mengasihinya. Selamat jalan sahabat semoga kelak kita pasti bertemu kembali”, tutup Calvin sambil meneteskan air mata.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Peringati HBI ke 76, Kantor Imigrasi Soekarno-Hatta Buka Pelayanan Pada Hari Sabtu

12 Januari 2026 - 21:59 WIB

Gakeslab Indonesia Salurkan Bantuan Korban Bencana Alam Sumatera Dan Rehabilitasi RSUD Aceh Tamiang

10 Januari 2026 - 13:06 WIB

Masyarakat Geram, Penimbunan BBM Bersubsidi Terus Menggurita di Minahasa Polda Sulut Diam

8 Januari 2026 - 22:04 WIB

Populer UPDATE NEWS