Menu

Mode Gelap
Direktur Utama BEI Mengundurkan Diri usai Insiden Dua Hari Lalu Sidang TPPU Hasbi Hasan: Integritas Jaminan Hakim Bebas Intervensi Legitimasi Pemerintah 80 Persen Vs Demokrasi 20 Persen Marak Makelar Dapur MBG, Kepala BGN Diminta Turun Lapangan Tinjau Dapur 3 T Amien Rais Kritik Rencana Pembukaan Kebun Sawit Baru di Tengah Ancaman Banjir Rayakan Momen Lebaran Penuh Harmoni: Manzone & Minimal Luncurkan Koleksi Sarimbit Eksklusif Bersama Rezky Aditya dan Citra Kirana

HUKUM

Mensos RI Bentrok Dengan Aliansi Pemuda dan Mahasiswa Lotim

badge-check


					Mensos RI Bentrok Dengan Aliansi Pemuda dan Mahasiswa Lotim Perbesar

 

INAnews.co.id, Lombok Timur – Kunjungan kerja Menteri Sosial Republik Indonesia Tri Rismaharini ke NTB khususnya di wilayah Desa Tetebatu kabupaten lombok timur dalam rangka pemadanan data serta penyerahan bantuan atensi PKH berujung benterok.

Kungker yang digelar Mensos RI ini ricuh lantaran aliansi pemuda dan mahasiswa lombok timur menerobos barisan aparat yang mengawal kementerian sosial karena kecewa terhadap sengkarut bantuan sosial di Lombok Timur.

Rohman Rofiki selaku ketua aliansi pemuda dan mahasiswa lombok timur menjelaskan bahwa dirinya bersama rekan rekan telah menyuarakan tetapi Dinsos lotim terkesan menghina.

“Kami dibilang ujung ujungnya minta jatah dan mengklaim dirinya kuat serta mengatakan tuselak menakuti tuselak dimana tuselak jika diartikan dalam kamus bahasa indonesia berarti hantu yang kotor”jelasnya.

Tak hanya itu, Rohman juga menambahkan dirinya bersama rekan rekan nekat menerobos barisan aparat itu hanya untuk menyuarakan hak para penerima manfaat.

“Adapun yang kami sampaikan adalah mempertanyakan kedatangan mensos ke tempat milik oknum kades yang merangkap suplayer,”imbuhnya.

Lebih lanjut, Rohman juga mengecam kepala dinas sosial yang berwatak kasar yang mendeskreditkan gerakan aliansi pemuda dan mahasiswa bahkan terduka terindikasi ikut bermain di BPN agar dipecat.

“kami juga menyampaikan KPM yang saldonya nol di rekening akibat diduga adanya indikasi permainan BRI dan Dinsos Lotim”ujarnya.

Setelah adu mulut yang berlangsung begitu alot dan semakin panas, akhirnya Mensos minta data dari pihak mahasiswa yang disampaikan.

“Setelah itu, Bu Menteri siap menampung dan menyuruh stafnya menemui kami serta meminta data atau aspirasi yang kita sampaikan,”tutup Rohman.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Sidang TPPU Hasbi Hasan: Integritas Jaminan Hakim Bebas Intervensi

30 Januari 2026 - 14:20 WIB

Lebih dari 300 Izin Tambang di Pulau Kecil Langgar UU

29 Januari 2026 - 23:27 WIB

Mempertanyakan Pertanggungjawaban Dana Jaminan Reklamasi Tambang

29 Januari 2026 - 21:24 WIB

Populer HUKUM