Menu

Mode Gelap
Prabowo Pernah Sebut Cagub Harus Siapkan Rp300 Miliar Maju Pilkada BAT Bank Akui Dana USD 1 Juta Dikuasai, CWIG Ultimatum Pengembalian Secepatnya CBA Desak Kejati Jabar Usut Pengadaan PC di Sekretariat DPRD Kabupaten Bandung Keamanan Susu Bayi Harus Jadi Prioritas Aksi Buruh 15 Januari Akan Digelar di DPR, Bawa 4 Tuntutan CBA: Dugaan Anggaran Pembongkaran 98 Tiang Monorel Rp100 Miliar dan Berpotensi Mark Up

EKONOMI

Dinas Kelautan dan Perikanan Fak Fak, Mendukung Penuh Visi dan Missi Bupati dan Wakil Bupati

badge-check


					Dinas Kelautan dan Perikanan Fak Fak, Mendukung Penuh Visi dan Missi Bupati dan Wakil Bupati Perbesar

 

INAnews.co.id Fak Fak– Dinas Kelautan dan perikanan terus menyalurkan bantuan kepada masyarakat yang pembudidaya ikan berupa mesin pembuat pakan, dan kepada masyarakat nelayan yang berpengasilan rendah berupa 1 paket jonson, perahu, katinting, dan cool box.

Hal itu dilakukan Dinas Kelautan dan Perikanan, sesuai dengan visi dan missi Bupati dan Wakil Bupati untuk kesejahteraan masyarakat yang ada di Kabupaten Fak Fak dari segi ekonomi.

Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Erwin C, D Sahetapy, A.Pi. M.Si saat diwawancarai awak media di ruang kerjanya mengatakan, saat ini pihaknya masih terus mewujudkan vissi dan missi Bupati dan Wakil Bupati dari segi ekonomi, 7 Oktober 2022.

“Saat ini kami terus memberikan bantuan bagi masyarakat yang berpenghasilan rendah, dan bantuan yang sudah kami berikan yaitu, kepada nelayan berupa mesin jonson, katinting, cool box, dan perahu, itu kami salurkan kepada masyarakat yang wajib menerimanya”, ucap Erwin.

Erwin juga menyampaikan, kalau pihaknya dalam waktu dekat akan mengadakan studi banding ke luar daerah untuk belajar bagaimana cara membuat pakan ternak khususnya ikan, agar masyarakat Fak Fak bisa lebih mandiri.

“Dalam waktu dekat ini kami juga akan mengadakan study banding ke jawa barat, untuk mencari tahu cara pembuatan makanan ikan, agar supaya masyarakat pembudidaya ikan bisa membuat sendiri makanan ikan, dan masyarakat lebih mandiri tanpa menunggu bantuan dari Pemerintah”, ujar Erwin.

Lanjut Erwin, Dinas Kelautan dan Perikanan juga turut mewujutkan visi dan missi Bupati dan Wakil Bupati dari segi Pariwisata, dengan membangun beberapa pendopo atau gasebo bagi nelayan, yang letaknya di titik titik tempat pariwisata pinggir pantai, agar supaya pengunjung tempat pariwisata tersebut bisa mengunakan fasilitas tersebut.

“Pendopo atau gasebo yang sudah dibangun ada 16 titik yang letaknya di pesisir pantai, gasebo tersebut kami buat bukan hanya diperuntukan bagi nelayan, tetapi gasebo tersebut bisa di gunakan bagi para wisatawan yang mengunjungi tempat wisata pantai yang ada di Fak Fak”, jelas Erwin.

Erwin berharap masyarakat Fak Fak, bisa mengunakan fasilitas dan bantuan tersebut dengan baik dan bisa menjaga serta merawatnya, hal ini merupakan wujud nyata dari janji Bupati dan Wakil Bupati untuk kesejahteraan masyarakat.

“Saya berharap kepada masyarakat bisa mempergunakan sebaik baiknya fasilitas dan bantuan yang di berikan oleh Pemerintah agar supaya masyarakat bisa lebih mandiri dan sejahtera”, tutup Erwin.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Peringati HBI ke 76, Kantor Imigrasi Soekarno-Hatta Buka Pelayanan Pada Hari Sabtu

12 Januari 2026 - 21:59 WIB

INDEF: Tata Kelola Jadi Kunci Suksesnya MBG dan Danantara

12 Januari 2026 - 16:44 WIB

Danantara Proyeksi Dongkrak PDB 3 Persen di Awal

12 Januari 2026 - 14:38 WIB

Populer EKONOMI