Menu

Mode Gelap
Muhammadiyah Tegaskan ‘Aliansi Muda Muhammadiyah’ Bukan Sikap Resmi Organisasi Dibawah Kepemimpinan Listyo Sigit Polri Hadir Sebagai Aktor Pembangunan Nasional Destinasi Wisata Alam Menarik di Kabupaten Bone Bolango Ketahuan ‘Kumpul Kebo’ Siap-siap Dipidana di KUHP Baru Amien Rais Sebut KUHP Baru Gerbang Otoritarianisme Mendesak Indonesia Kritik Keras Kebijakan AS soal Venezuela

Uncategorized

Universitas Moestopo Dorong Dosen Raih Hibah Penelitian dan Abdimas Kemendikbudristek

badge-check


					Universitas Prof. Dr. Moestopo (Beragama) Perbesar

Universitas Prof. Dr. Moestopo (Beragama)

JAKARTA – Universitas Prof. Dr. Moestopo (Beragama) memiliki visi untuk menjadi kampus kelas dunia di masa depan. Karena itu, berbagai persiapan dilakukan, salah satunya adalah dengan memperbanyak penelitian yang dilakukan para sivitas akademika Universitas Moestopo.

Menurut Rektor Universitas Moestopo, Prof. Dr. H. Paiman Raharjo, M.M., M.Si, penelitian adalah salah satu hal yang wajib dilakukan, khususnya untuk para dosen. Karena itu, dilakukanlah Bimbingan Teknis dan Review Proposal Hibah Kemdikbud 2023 dengan tema ‘Strategi Memenangkan Hibah Penelitian dan Abdimas Kemendikbudristek Tahun 2023.’

“Ini merupakan salah satu cara meningkatkan produktifitas dosen dan meningkatkan indikator peringkat universitas. Saya berharap penelitian dapat dijurnalkan. Dan bagi dosen tetap akan dibantu untuk jurnal internasional yaitu tiap dosen maksimal 2 jurnal,” kata Prof. Paiman.

Selain jurnal, para dosen Universitas Moestopo diharapkan Prof. Paiman untuk dapat pula membuat buku ajar, buku referensi, buku monogram agar jabatan fungsionalnya bisa terangkat.

“Disini saya harap bapak-ibu berani menulis, bersaing dan punya motivasi untuk menang hibah,” tegas Prof. Paiman.

Direktur LPPM Universitas Persada Indonesia YAI, Dr. Sularso Budilaksono, M.Kom. dalam pemaparannya menjelaskan jika ada banyak cara untuk memenangkan hibah penelitian, salah satunya adalah dengan rajin menulis artikel penelitian sehingga Sinta (Science and Technology Index) Score terangkat.

“Sebab untuk menjadi ketua pengusul perlukan minimal 50 SINTA Score untuk bidang saintek, dan 25 untuk bidang soshum dan seni,” jelasnya.

Lebih lanjut Dr. Sularso menjelaskan bila dilihat dari komposisi jabatan dosen di Universitas Moestopo sudah sangat bagus. Menurut data Universitas Moestopo sudah memiliki 49 Asisten Ahli, 49 Lektor, 18 Lektor Kepala, dan 8 Profesor.

“18 Lektor Kepala ini berpeluang sangat besar untuk menjadi Profesor jika rajin menulis,” lugasnya.

Mendengar penjelasan tersebut, di kesempatan yang sama, Kepala LPPM Universitas Moestopo Dr. Elis Teti Rusmiati, M.Hum mengucapkan terima kasih kepada Dr. Sulastro Budilaksono, M.I.Kom atas kesediannya memberikan ilmu kepada para dosen Universitas Moestopo untuk dapat meningkatkan penelitian dan hibah.

“Semoga ini menjadi langkah awal untuk makin meningkatkan kualitas pendidikan, bukan hanya di Universitas Moestopo, tapi juga di Indonesia,” pungkas Dr. Elis.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Ketua Pusaka NTB Tegaskan Isu BTT Pemprov NTB Bersifat Konstruktif Demi Kondusivitas Jelang Natal 2025 dan Tahun Baru 2026

22 Desember 2025 - 20:29 WIB

Setelah Ramai Diberitakan, EO HUT Kota Baubau Akhirnya Lunasi Honor Penampil Lokal

1 November 2025 - 15:40 WIB

Bridgestone dan Walikota Bekasi Dukung Program Institut STIAMI

29 September 2025 - 16:09 WIB

Bridgestone dan Walikota Bekasi Dukung Program Institut STIAMI
Populer Uncategorized