Menu

Mode Gelap
Muhammadiyah Tegaskan ‘Aliansi Muda Muhammadiyah’ Bukan Sikap Resmi Organisasi Dibawah Kepemimpinan Listyo Sigit Polri Hadir Sebagai Aktor Pembangunan Nasional Destinasi Wisata Alam Menarik di Kabupaten Bone Bolango Ketahuan ‘Kumpul Kebo’ Siap-siap Dipidana di KUHP Baru Amien Rais Sebut KUHP Baru Gerbang Otoritarianisme Mendesak Indonesia Kritik Keras Kebijakan AS soal Venezuela

METRO

The Apurva Kempinski Bali Rayakan Bali’s Kaleidoscope

badge-check


					The Apurva Kempinski Bali Rayakan Bali’s Kaleidoscope Perbesar

Nusa Dua Bali, INAnews — Dalam rangka mengenalkan ragam keindahan alam dan budaya Indonesia pada dunia, Apurva Kempinski Bali memberikan tribute terhadap warisan seni dan kecemerlangan budaya Bali melalui program kolaborasi bertajuk ‘Powerful Indonesia 2023’ 

Beragam kegiatan ini dimulai pada 1 Desember 2023 hingga 31 Januari 2024. Resort ini pun menggelar sebuah pameran bertajuk The Faces of Indonesia: Singapadu – Bali yang bekerja sama dengan Persatuan Seniman Singapadu diwakili oleh Cokorda Alit Artawan. 

Menurut sejarah, topeng itu diukir dengan menggunakan batang pisang yang semata-mata untuk keperluan ritual keagamaan, dan selama bertahun-tahun topeng Singapadu telah berevolusi dari ciri tradisionalnya menjadi bentuk yang lebih ekspresif dan berpadu denngan pertunjukan tari untuk hiburan. Dengan kemampuan menanamkan jiwa dan emosi seniman kepada topeng, maka dalam setiap proses ukirannya topeng Singapadu berbeda dari yang dibuat di daerah lain di Bali 

“Kecintaan saya terhadap kerajinan topeng berkobar sejak masa muda, dan dipupuk melalui bimbingan paman dan kakek saya, Tjokorda Oka Tuble yang juga dikenal sebagai Ida Dwagung Singapadu,” jelas Cokorda Alit Artawan 

Saat ini topeng karyanya menjadi sebuah perwujudan evolusi topeng Singapadu yang memadukan tradisi dengan ekspresi kontemporer dan dipamerkan di Lobi Pendopo Besar Resort , Apurva Kempinski Bali hingga 31 Januari 2024

Director of Marketing The Apurva Kempinski Bali, Melody Siagian menjelaskan bahwa ada beberapa pilar yang ingin ditunjukkan dalam kolaborasnya kali ini 

“Dalam kolaborasi kali ini, kami ingin menampilkan kebudayaan dan tradisi Bali, karena dari awal tahun kita sudah menampilkan berbagai keragaman budaya daerah-daerah yang ada di Indonesia. Dan tahun ini, melalui pameran topeng dan juga berkolaborasi dengan Franklin Firdaus yang akan menampilkan koleksi parfum terbarunya inspired by Bali, dimana menyertakan kebudayaan dan tradisi Bali dalam proses pembuatannya,” jelas Melody Siagian 

PSelain pameran topeng, akan ada juga gelaran ‘Sekala Niskala Fashion Show by Franksland’. Untuk diketahui, Franklin Firdaus merupakan visioner dibalik merek Franksland Indonesia. Tajuk koleksi terbarunya dinamai dengan ‘Sekala Niskala’ atau ‘Seen and Unseen’ yang diadaptasi berdasarkan cara hidup masyarakat Bali dalam menjaga keharmonisan untuk mencapai kesejahteraan 

Inspirasi ini diambil dari kekayaan budaya, alam, dan sumber daya Bali yang melimpah hingga koleksi parfum ‘Sekala Niskala; Franklin yang baru dibuat dengan menggunakan bahan-bahan asli pulau Bali. 

Peragaan busana ini akan digelar pada 16 Desember 2023 di The Apurva Kempinski Bali sebagai sebuah peragaan akbar koleksi Franklin yang merangkum segala esensi keharmonisan spiritual dan budaya Bali melalui tampilan fesyen yang memukau 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Kompetisi Bukan Jalan Kepemimpinan Perempuan

7 Januari 2026 - 09:25 WIB

Realitas Beban Ganda yang Masih Dihadapi Perempuan Indonesia

7 Januari 2026 - 08:21 WIB

Dari Gereja Sentani, Zita Anjani Sampaikan Pesan Kasih untuk Indonesia

5 Januari 2026 - 08:31 WIB

Dari Gereja Sentani, Zita Anjani Sampaikan Pesan Kasih untuk Indonesia
Populer SOSDIKBUD