INAnews.co.id, Serang – Hasil Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) PT Bank Pembangunan Daerah Banten atau Bank Banten pada Kamis 14 November 2024 membahas empat hal salah satunya ada perubahan jajaran di tingkat direksi.
Komisaris Utama Independen Bank Banten, Hoiruddin Hasibuan mengatakan, perombakan pengurus Bank Banten tersebut untuk penyegaran organisasi
Hoiruddin menjelaskan, untuk jajaran direksi, Direktur Utama tetap dijabat oleh Muhammad Busthami.
Direktur Bisnis dijabat oleh Bambang Widyatmoko, sedangkan Rodi Judo Dhano menjadi Direktur Operasional.
Sedangkan untuk Eko Virgianto menjabat sebagai Direktur Kepatuhan.
Sementara untuk untuk jajaran Komisaris Independen Bank Banten, masih dijabat oleh Hoiruddin Hasibuan dan Deden Riki Hayatul Firman.
“Itu sudah disetujui oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK),” ujar dia.
Sementara, untuk Komisaris perwakilan dari Pemerintah Provinsi Banten diganti, dari semula dijabat oleh Virgojanti menjadi Usman Assidiqi Qohara.
“Usman Ashidiqi yang semula maka menggantikan posisi Bu Virgojanti sebagai Komisaris,” jelasnya.
Hoiruddin juga sampaikan akan segera melaporkan perombakan pengurus Bank Banten tersebut ke OJK. Sekaligus pak Usman Ashidiqi nanti akan mengikuti fit and proper tes di OJK.
Sementara Direktur Utama Bank Banten Muhammad Busthami mengungkapkan, pada RUPSLB kali ini setidaknya ada empat hal yang dibahas antara lain masalah administratif yang nanti akan segera diselesaikan dalam waktu dekat.






