INAnews tv , Jakarta – Capres Prabowo Subianto menghadiri deklarasi dukungan dari Aliansi Pengusaha Nasional di Djakarta Theater. Sekitar 1.000 pengusaha menghadiri acara ini, pengusaha yang tergabung dalam Aliansi Pengusaha Nasional. Dukungan itu diberikan karena mereka merasa target-target perekonomian Indonesia belum tercapai.
“Kita prihatin dengan kondisi ekonomi Indonesia saat ini, target-target yang dicanangkan pemerintah mengenai pertumbuhan ekonomi tidak kunjung terpenuhi,” ujar Ketua BPP Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI), Anggawira, di Djakarta Theater, Thamrin, Jakarta Pusat, Kamis (21/3/19)






