Menu

Mode Gelap
Muhammadiyah Tegaskan ‘Aliansi Muda Muhammadiyah’ Bukan Sikap Resmi Organisasi Dibawah Kepemimpinan Listyo Sigit Polri Hadir Sebagai Aktor Pembangunan Nasional Destinasi Wisata Alam Menarik di Kabupaten Bone Bolango Ketahuan ‘Kumpul Kebo’ Siap-siap Dipidana di KUHP Baru Amien Rais Sebut KUHP Baru Gerbang Otoritarianisme Mendesak Indonesia Kritik Keras Kebijakan AS soal Venezuela

SOSIAL

Batik Air Luncurkan Wifi Entertainment di Pesawat

badge-check


					Kehadiran wifi on-board merupakan komitmen dari Batik Air dalam menambah layanan premium service airlines kepada parra tamu berupa media hiburan (inflight entertainment) ketika perjalanan yang dapat diakses menggunakan ponsel, tablet dan laptop. Langkah strategis ini sekaligus mengakomodir dari audio video visual on demand (avod) yang belum tersedia dalam pesawat Batik Air Perbesar

Kehadiran wifi on-board merupakan komitmen dari Batik Air dalam menambah layanan premium service airlines kepada parra tamu berupa media hiburan (inflight entertainment) ketika perjalanan yang dapat diakses menggunakan ponsel, tablet dan laptop. Langkah strategis ini sekaligus mengakomodir dari audio video visual on demand (avod) yang belum tersedia dalam pesawat Batik Air

INAnews.co.id, Jakarta – Batik Air luncurkan fasilitas terbaru Wireless Fidelity (WiFi) Entertainment On-board atau sistem hiburan di pesawat yang diakses melalui wireless.

Pada tahap awal, Batik Air memasang dan melakukan uji coba wifi entertainment pada tiga pesawat Airbus 320-200CEO beregistrasi PK-LAZ, PK-LUH dan PK-LUI, Jakarta, 15/11/2019.

Penerbangan pertama wifi entertainment berjalan sukses , yang melayani rute Soekarno-Hatta, Tangerang – Makassar; Makassar – Sorong; Sorong – Makassar; Makassar – Surabaya; Surabaya – Makassar; Makassar – Kendari; Kendari – Soekarno-Hatta, Tangerang; Soekarno-Hatta, Tangerang – Gorontalo; Gorontalo – Soekarno-Hatta, Tangerang; Soekarno-Hatta, Tangerang – Ternate; Ternate – Soekarno-Hatta, Tangerang; Soekarno-Hatta, Tangerang – Palembang; Makassar – Palu; Palu – Makassar dan Makassar – Soekarno-Hatta, Tangerang. Selanjutnya akan tersedia pada jaringan Batik Air yang lain.

Partnership penyediaan wifi on-board bersama PT Dua Surya Dinamika (AirFi Indonesia). Untuk pemasangan perangkat tersebut dilakukan oleh Batam Aero Technic (BAT) sebagai pusat perawatan dan perbaikan pesawat member of Lion Air Group.

Proses pemasangan telah mendapatkan sertifikasi dari regulator dan mengikuti aturan pengoperasian pesawat udara. Setiap perangkat yang terpasang pada armada Batik Air, sudah menjalani pemeriksaan dan persetujuan oleh Direktorat Kelaikudaraan dan Pengoperasian Pesawat Udara (DKPPU), Kementerian Perhubungan Republik Indonesia.

Batik Air menegaskan, bahwa ketersediaan wifi entertainment ialah bagian inovasi perusahaan dalam melengkapi layanan hiburan seperti majalah dan koran yang sudah tersedia di dalam kantong kursi, kelas bisnis dan kelas ekonomi.

Keseriusan Batik Air menyediakan wifi on-board adalah program digital pertama Lion Air Group dalam menghadirkan layanan wifi gratis selama penerbangan.

Kehadiran wifi on-board merupakan komitmen dari Batik Air dalam menambah layanan premium service airlines kepada parra tamu berupa media hiburan (inflight entertainment) ketika perjalanan yang dapat diakses menggunakan ponsel, tablet dan laptop.

Dalam menjaga keselamatan dan keamanan penerbangan (safety first), Batik Air mewajibkan setiap tamu untuk mematikan ponsel dan koneksi internet saat berada di dalam pesawat, lepas landas dan mendarat serta ketika pesawat dalam posisi di landas parkir (apron).

Fitur wifi entertainment menjamin privasi dan keamanan, karena jaringan AirFi tidak mengizinkan tamu atau pihak lain mengakses data pribadi

Untuk mengakses wifi on-board, setiap tamu mengikuti beberapa langkah. Pertama, mengubah aturan (setting) ponsel ke mode pesawat atau airplane mode. Kedua, ubah dalam wifi connection pada ponsel dan pilih Batik Entertainment. Setelah berhasil, para tamu dapat menikmati wifi entertainment Batik Air.

Dalam jangka waktu berikutnya wisatawan atau pebisnis bisa tersambung hiburan penerbangan (inflight entertainment/ IFE).

Target IFE system pada 2020 mampu menjadi saluran bertransaksi dalam jaringan (daring) dari udara, seperti pemesanan hotel, sewa mobil, transaksi online lainnya.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Muhammadiyah Tegaskan ‘Aliansi Muda Muhammadiyah’ Bukan Sikap Resmi Organisasi

9 Januari 2026 - 22:52 WIB

Masyarakat Sipil Harus Dikuatkan

6 Januari 2026 - 11:10 WIB

YLBHI Sebut Pemerintah Prabowo Inkompeten Tangani Bencana Sumatra

5 Januari 2026 - 17:21 WIB

Populer SOSIAL