Menu

Mode Gelap
Ketegangan AS-Venezuela Ancam Stabilitas Pasar Minyak Global, Indonesia Berpotensi Terpengaruh Mahfud MD: Pelaporan Panji Pragiwakono Tidak Punya Legal Standing Menyambut Baik Langkah Kemkes Prioritaskan Rehabilitasi Rumah Nakes Terdampak Bencana Eks DPRD Mitra Bantah Terlibat PETI, Ketua Umum GTI Sebut Itu Kepanikan Yang Berlebihan Polda Sulut Segera Tangkap DM GAPEMBI Dukung RUU MBG Agar Dana Pendidikan tak Lagi Dipersoalkan Parpol di Indonesia Dinilai Bukan Partai Sejati, Melainkan “Perusahaan Keluarga”

POLITIK

PKPI Bitung Adakan Sosialisasi, Gumolung Ajak Warga Tidak Sebarkan Berita Hoax

badge-check


					PKPI Bitung Adakan Sosialisasi, Gumolung Ajak Warga Tidak Sebarkan Berita Hoax Perbesar

 

INAnews.co.id Bitung– Partai PKPI Kota Bitung adakan sosialisasi terkait menuju tahapan Pemilihan Kepala Daerah Kota Bitung, yang bertempat di Keluarga Puide, Kelurahan Bitung Barat 2 (Kolombo Aspal), Kecamatan Maesa, Jumat 18 September 2020.

Kegiatan ini dihadiri oleh Ketua Partai PKPI Kota Bitung Superman Boy Gumolung, Anggota Dewan Randito Maringka, H. Ramlan Ifran, dan Indra Ondan beserta Sekertaris PKPI Kota Bitung Vesco Dandel.

Gumolung dalam sambutannya menyampaikan, kalau hari ini dirinya sangat bersyukur bisa hadir dan memberikan sosialisasi terkait menuju tahapan Pilkada 2020, kepada warga Kolombo Aspal yang hadir pada saat ini, kata Gumolung.

“Pada saat ini saya mau sampaikan kalau pada Pilkada nanti PKPI akan mengusung Marthin Daniel Tumbelaka (MDT) sebagai Wakil Walu Kota dan Partai NasDem akan mengusung Maximilian J Lomban (MJL) sebagai Wali Kota Bitung”,ujar Gumolung.

Gumolung menambahkan, kalau pada 9 Desember nanti semua warga akan ke TPS untuk memberikan hak suaranya, tapi tetap melaksanakan sesuai protokol kesehatan, mengingat Kota Bitung masih dalam masa pandemi Covid-19, beber Gumolung.

Sebagai Anggota Dewan Gumolung juga memberikan kesempatan bagi warga untuk memberikan aspirasi atau menyampaikan keluhan mereka untuk nanti dibawa ke gedung kerucut.

Dan ada beberapa warga yang menyampaikan keluhan atau aspirasi mereka, salah satu warga Samuel Mamesah menyampaikan keluhannya terkait jalan, pengadaan air bersih dan beberapa warga lagi terkait lampu jalan dan pengadaan tiang listrik.

Setelah mendengarkan keluhan warga Gumolung berjanji akan berkordinasi dengan instansi terkait kemudian merealisasikannya, Gumolung juga menyampaikan ketika MJL dan MDT menjadi pemimpin di Kota Bitung mereka akan merubah sistemnya agar bantuan-bantuan bagi warga bisa tersentuh sampai ke masyarakat paling bawah, ucap Gumolung.

Gumolung juga mengajak bagi warga yang hadir pada saat itu agar tidak ikut menyebarkan berita bohong di sosialmedia, agar demokrasi yang ada di Kota Bitung bisa berjalan dengan baik, tutup Gumolung.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Menyambut Baik Langkah Kemkes Prioritaskan Rehabilitasi Rumah Nakes Terdampak Bencana

15 Januari 2026 - 13:25 WIB

GAPEMBI Dukung RUU MBG Agar Dana Pendidikan tak Lagi Dipersoalkan

14 Januari 2026 - 23:29 WIB

Parpol di Indonesia Dinilai Bukan Partai Sejati, Melainkan “Perusahaan Keluarga”

14 Januari 2026 - 12:20 WIB

Populer POLITIK