INAnews.co.id, Jakarta– Mantan Menko Polhukam Prof. Mahfud MD mengaku terkejut dengan pergantian Budi Gunawan (BG) sebagai Menko Polkam dalam reshuffle kabinet terbaru.
“Ya, kalau dari sudut politik agak kaget juga ya saya, tapi saya tidak tahu pertimbangannya soal Pak BG. Memang itu yang paling mengejutkan pertama dari reshuffle ini,” ungkap Mahfud, Selasa.
Mahfud menduga pergantian ini dikaitkan dengan penanganan demonstrasi besar-besaran yang terjadi akhir Agustus lalu, di mana publik menunggu peran sentral Menko Polkam yang tidak terlihat.
Namun, ia menilai alasan tersebut terlalu sederhana mengingat latar belakang Budi Gunawan di bidang intelijen yang memang tidak harus selalu tampil di depan publik.






