Menu

Mode Gelap
Muhammadiyah Tegaskan ‘Aliansi Muda Muhammadiyah’ Bukan Sikap Resmi Organisasi Dibawah Kepemimpinan Listyo Sigit Polri Hadir Sebagai Aktor Pembangunan Nasional Destinasi Wisata Alam Menarik di Kabupaten Bone Bolango Ketahuan ‘Kumpul Kebo’ Siap-siap Dipidana di KUHP Baru Amien Rais Sebut KUHP Baru Gerbang Otoritarianisme Mendesak Indonesia Kritik Keras Kebijakan AS soal Venezuela

PERISTIWA

Relawan kemanusiaan KH.Embay berhasil evakuasi desa terisolasi di kecamatan Sumur

badge-check


					Relawan kemanusiaan KH.Embay berhasil evakuasi desa terisolasi di kecamatan Sumur Perbesar

INAnews.co.id , Pandeglang – Hingga pukul 13.00 WIB, tercatat 429 orang meninggal dunia. Sebanyak 1.485 orang luka-luka, 154 hilang dan 16.082 orang mengungsi.

Selain lewat jalur darat, pencarian juga dilakukan BNPB melalui operasi laut dimana TNI AL dengan Kapal Perang Republik Indonesia (KRI) mencari korban yang hanyut karena sebagian jalur darat masih terhambat.

Operasi laut juga dilakukan untuk mendistribusikan bantuan terutama untuk daerah yang sulit dijangkau.

Terdapat satu lokasi yaitu Kecamatan Sumur di Pandeglang yang masih terisolasi karena akses transportasi terhambat. Dari tujuh desa di kecamatan tersebut baru satu desa yang terjangkau tim gabungan.

Keenam desa yang masih terisolasi dan membutuhkan bantuan yaitu Desa Cigorondong, Kertajaya, Sumberjaya, Tunggajaya, Ujungjaya dan Kertamukti.

Disisi lain ternyata Relawan Kemanusiaan dari Banten yakni diturunkan atas intruksi KH.Embay Mulya Syarief seorang Tokoh Masyarakat Banten , yang juga salah satu penggagas berdirinya Provinsi Banten .

Berhasil melakukan evakuasi di desa Taman Jaya, Desa Ketapang , Desa Sumber Jaya , Villa Ciputih , termasuk juga di Pulau Oar dan Pulau Badul.

Dari keterangan di dapat 1 orang meninggal dunia. Desa Ketapang kondisi jalan rusak. Kemudian di Villa Ciputih bangunan rusak berat dan 12 orang meninggal dunia.

Sementara di Desa Sumber Jaya 23 orang meninggal dunia.  Untuk info yang didapat INAnews sebanyak 30 orang wisatawan hilang belum diketemukan di Pulau Oar dan 5 orang hilang di Pulau Badul.

“Pusat informasi dan Posko logistik terdapat di Kampung Kopi Desa kertajaya, Kecamatan Sumur, kemudian di Kampung Paniis Desa Tamanjaya,” ujar KH.Embay kepada redaksi INAnews.

Sedangkan Posko Lantamal III dengan 50 personel berada Jalan Raya Pulo Umang Simpang Tiga Sumur Pandeglang.

Penyerahan bantuan sembako juga dilakukan untuk para pengungsi oleh Kol Laut (P) I Made Wira (Wadan Lant III) kepada Camat Sumur dengan rincian sebagai berikut ,mie instan 250 box , air mineral 50 karton , baju layak pakai 4 kantong, gula 15 kg, imukal 5 box ,obat- obatan 2 box.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Keterlibatan Pemerintah dalam Teror YouTuber Diragukan

7 Januari 2026 - 16:44 WIB

Insiden Mobil SPPG Tabrak Siswa SD, BGN Akan Investigasi

11 Desember 2025 - 16:14 WIB

Banjir Bandang Tiga Provinsi Ulah Manusia

4 Desember 2025 - 12:44 WIB

Populer PERISTIWA