Menu

Mode Gelap
Model Overlapping Generation Ungkap Dampak MBG Muhammadiyah Tegaskan ‘Aliansi Muda Muhammadiyah’ Bukan Sikap Resmi Organisasi Dibawah Kepemimpinan Listyo Sigit Polri Hadir Sebagai Aktor Pembangunan Nasional Destinasi Wisata Alam Menarik di Kabupaten Bone Bolango Ketahuan ‘Kumpul Kebo’ Siap-siap Dipidana di KUHP Baru Amien Rais Sebut KUHP Baru Gerbang Otoritarianisme

SOSDIKBUD

MPW PP DKI Jakarta Sepakati Kemitraan Strategis Layanan Rehabilitasi Narkoba dan Konsultasi Psikologi

badge-check


					Penandatanganan kerjasama ini dilakukan di kantor sekterariat MPW PP Jakarta di Pejaten, Jakarta Selatan pada, Kamis 5 september 2024 pukul 17.00 WIB ( foto : dok) Perbesar

Penandatanganan kerjasama ini dilakukan di kantor sekterariat MPW PP Jakarta di Pejaten, Jakarta Selatan pada, Kamis 5 september 2024 pukul 17.00 WIB ( foto : dok)

INAnews.co.id, Jakarta – Majelis Pimpinan Wilayah (MPW) Pemuda Pancasila (PP) DKI Jakarta bersama Pimpinan Wilayah Badan Pencegahan dan Penanganan Narkoba (BPPN) Pemuda Pancasila melakukan penandatanganan perjanjian kerjasama dalam rangka kemitraan strategis layanan rehabilitasi narkoba dan konsultasi psikologi dengan Yayasan Bersama Kita Pulih dan My Three Psychological Center.

Kesepakatan kerjasama ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian MPW pemuda Pancasila Jakarta terhadap korban penyalahgunaan narkoba. Selain itu juga menyikapi para Gen Z yang pada era ini banyak terjebak dalam diksi psikologis diri, seiring berkembangnya teknologi digital.

Ilyas Abdullah Ketua MPW Pemuda Pancasila DKI Jakarta ( foto : dok)

Penandatangan kerjasama ini dilakukan oleh Ilyas Abdullah, Ketua MPW PP DKI Jakarta, Steve Christoph, Ketua PW Badan Pencegahan dan Penanganan Narkoba PP DKI Jakarta dengan Sri Nurliana Padang, Direktur Utama MyTree Psychological Center dan Resa Rosmayanti, Ketua Yayasan Bersama Kita Pulih.

Dalam sambutannya Ketua MPW Pemuda Pancasila Jakarta, Ilyas Abdullah mengatakan jika perlunya kerjasama ini karena memang saat ini Pemuda Pancasila sedang fokus untuk berbuat yang bermanfaat kepada masyarakat, terutama para korban narkoba yang terjebak dan butuh rehabilitasi.

“Memang jika saat ini masyarakat menilai stigma negatif terhadap PP, dengan adanya kegiatan-kegiatan sosial yang bermanfaat kita mau menyampaikan jika PP ini bukan ormas yang selalu negatif dimata masyarakat. Hal ini memang menjadi perjuangan bagi PP, ibarat menggarami air dilautan. Tapi insya Allah dengan niat baik kami untuk mengabdi kepada masyarakat dan menjadi pelindung masyarakat pasti akan terwujud,” ucap Ilyas.

Steve Christoph Ketua PW Badan Pencegahan dan Penanganan Narkoba PP DKI Jakarta ( foto : dok)

Senada dengan Ilyas Abdullah , Steve Christoph, Ketua PW Badan Pencegahan dan Penanganan Narkoba PP DKI Jakarta menyampaikan, jika inisiatif kerjasama ini dilakukan semata-mata untuk menyampaikan kepada masyarakat bahwa Pemuda Pancasila hadir dan peduli kepada masyarakat, anak generasi bangsa yang terjerumus dalam bahaya dan kejahatan narkoba.

“BPPN PP DKI Jakarta memang berniat untuk membuat rehabilitasi narkoba, tapi karena kita satu visi dan misi dengan Yayasan Bersama Kita Pulih dan My Tree Psychological akhirnya kita sepakat kerjasama diawal untuk bersinergi,” terang Steve.

Resa Rosmayanti Ketua Yayasan Bersama Kita Pulih ( foto : dok)

Resa Rosmayanti Ketua Yayasan Bersama Kita Pulih juga menyambut baik kerjasama ini.

“Awalnya kami juga kaget, jika Pemuda Pancasila saat ini lebih fokus kepada kegiatan sosial untuk masyarakat dan ternyata benar. Memang tidak mudah menghilangkan stigma negatif masyarakat kepada PP. Oleh karenanya dengan kerjasama ini kami bisa memberikan banyak manfaat kepada masyarakat dalam hal rehabilitasi narkoba,” ucap Resa.

Nurliana Padang, Direktur MyTree Psychological ( foto : dok)

Sri Nurliana Padang, Direktur MyTree Psychological juga menyambut positif kerjasama dengan MPW PP DKI Jakarta. Harapnya ini menjadi sesuatu yang positif bagi kedua belah pihak dalam hal membantu masyarakat.

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Muhammadiyah Tegaskan ‘Aliansi Muda Muhammadiyah’ Bukan Sikap Resmi Organisasi

9 Januari 2026 - 22:52 WIB

Masyarakat Sipil Harus Dikuatkan

6 Januari 2026 - 11:10 WIB

YLBHI Sebut Pemerintah Prabowo Inkompeten Tangani Bencana Sumatra

5 Januari 2026 - 17:21 WIB

Populer SOSIAL