INAnews.co.id, Jakarta– Presidential Communication Office (PCO) resmi bertransformasi menjadi Badan Komunikasi Pemerintah (BKP) setelah Presiden melantik kepala badan yang baru. Kepala BKP yang juga menjabat sebagai Wakil Menteri Kominfo Angga Raka Prabowo menjelaskan bahwa transformasi ini bukan pembentukan badan baru, melainkan penguatan fungsi komunikasi pemerintah.
“Ini bukan badan baru, tetapi transformasi dari PCO. Kami diperkuat koordinasi, fungsi koordinasi, dan eksekusi komunikasi di pemerintahan,” ujar Kepala BKP Angga dalam keterangan pers di Istana Negara, Rabu (17/9/2025).
BKP akan berfungsi sebagai koordinator komunikasi antar kementerian/lembaga untuk memastikan semua program pemerintah tersampaikan dengan baik kepada publik.
Lembaga ini juga akan menjadi jembatan mendengarkan suara publik melalui media.
Kepala BKP menegaskan bahwa posisinya sebagai Wakil Menteri Kominfo tetap dipertahankan karena fungsi komunikasi publik juga ada di kementerian tersebut. Ia mengucapkan terima kasih kepada Hasan Nasbi yang sebelumnya memimpin PCO dan akan tetap membantu BKP.
Status BKP sebagai lembaga non-struktural setingkat kementerian membuat pimpinannya merangkap jabatan dari kementerian lain.






