INAnews.co.id, Rote Ndao – Calon Presiden RI nomor urut 3, Ganjar Pranowo, membuat lakukan kunjungan langsung ke Pulau Rote, Kabupaten Rote Ndao, Sabtu (02/12/2023), sekitar pukul 13.00 WITA.
Kedatangan Capres Ganjar Pranowo di Pulau Rote ini, tidak hanya menjadi momen politik, tetapi juga catatan sejarah, sebagai kali pertama seorang calon presiden turun langsung ke Pulau Rote sejak kemerdekaan Indonesia.
Kedatangan Ganjar Pranowo di sambut hangat kental dengan nilai-nilai adat di Bandara D.C Saudale Lekunik.
Ganjar juga disematkan Topi Khas Rote (Tii Langga) dan pemakaian sarung adat (selimut).
Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Rote Ndao, Denison Moy, S.T., memimpin sambutan ini dengan tarian adat, iring-iringan Gong rote, dan puncaknya, penyambutan dari Pasukan Berkuda.
Mantan Gubernur Jawa Tengah itu disambut oleh pengurus, para caleg dari Partai pengusung, termasuk manek Termanu Vico Amalo, dan masyarakat setempat di Bandara D.C Saudale.
Ketua DPC PDI Perjuangan Rote Ndao, Denison Moy, menyatakan bahwa kedatangan Ganjar Pranowo ke Pulau Rote adalah ekspresi cinta terhadap daerah tersebut.
“Kunjungan Pak Ganjar ke Rote sebagai bentuk cinta kepada Rote,” ungkap Denison Moy saat menunggu kedatangan Ganjar Pranowo.
Ganjar Pranowo selanjutnya akan menjelajahi kampung adat Nusak Termanu di Onatali, Rote Tengah, dan kembali ke Desa Lekunik untuk mengikuti acara adat HUS bersama masyarakat.
Denison Moy menekankan bahwa kunjungan ini bukan hanya tentang Pilpres, melainkan juga langkah menuju sejarah baru dengan kampanye calon presiden di Pulau Rote Ndao.
Denison berharap kunjungan ini menjadi sumber energi positif dan semangat baru.
Jika terpilih sebagai Presiden, diharapkan Ganjar Pranowo akan membangun Pulau Rote Ndao sebagai garda terdepan yang setara dengan pulau-pulau lain di Indonesia.
“Rote adalah bagian dari Indonesia, Pulau Rote yang paling selatan di NKRI, dan Pak Ganjar mencintai Rote Ndao. Ini adalah kali pertama seorang calon presiden berkampanye di Rote,” tegas Denison Moy.
Reporter : Dance Henukh






