Menu

Mode Gelap
Indonesia Pilih Perdamaian, Ingin Jadi Teman Semua dan Musuh tak Seorang Pun Otoriter ke Oligarki, Bukan ke Rakyat Indonesia Negara Paling Bahagia dan Optimis di Dunia Ganti Tujuh Menteri untuk Percepat Pengembalian Kedaulatan Indonesia Capai Swasembada Beras Pertama Kali dalam Bertahun-tahun Percaya dengan Niat Prabowo, Frustrasi dengan Caranya

OTOMOTIF

200 Siswa SD Yogyakarta Ramaikan Lomba Mewarnai Pertamina Enduro

badge-check


					200 Siswa SD Yogyakarta Ramaikan Lomba Mewarnai Pertamina Enduro Perbesar

Yogyakarta, INAnews – Roadshow Pertamina Enduro Nusantara Bicara MotoGP Mandalika berlanjut ke kota ketiga, Yogyakarta, setelah sebelumnya sukses digelar di Jakarta dan Surabaya.

PT Pertamina Lubricants melalui produk unggulannya untuk kendaraan roda dua, Pertamina Enduro, menggelar lomba mewarnai di SDN Timbulharjo, Bantul, yang diikuti 200 siswa-siswi dari kelas 1 hingga kelas 6 Sekolah Dasar.

Kegiatan ini diselenggarakan untuk menyambut ajang balap MotoGP di Mandalika pada Oktober 2025. Pertamina Enduro merupakan sponsor utama tim MotoGP Pertamina Enduro VR46 Racing Team yang dimiliki legenda balap Valentino Rossi.

Dengan mengusung tema “Nusantara Bicara MotoGP Pertamina Enduro Mandalika”, para peserta diajak mengekspresikan kreativitas melalui teknik mewarnai yang memadukan ikon budaya dan bangunan bersejarah Yogyakarta, seperti Candi Prambanan dan Keraton Yogyakarta, dengan sentuhan nuansa dunia balap. Setiap karya menjadi simbol kebanggaan budaya yang berpadu dengan semangat sportivitas MotoGP.

Yogyakarta dipilih sebagai kota ketiga dalam rangkaian roadshow karena reputasinya sebagai pusat budaya dan pendidikan di Indonesia. Karakter kreatif, santun, namun berani bersaing melekat pada generasi muda Yogyakarta sejalan dengan nilai-nilai yang diusung Pertamina Enduro: tangguh, sportif, dan membanggakan Indonesia.

Kepala Sekolah SDN Timbulharjo, Dwi Rohmiyati Khasanah, menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan ini di sekolahnya.

“Kami bangga menjadi bagian dari rangkaian Nusantara Bicara. Kegiatan ini tidak hanya melatih kreativitas siswa, tetapi juga menanamkan rasa bangga terhadap budaya sendiri dan mengenalkan dunia otomotif dengan cara yang positif. Anak-anak terlihat sangat antusias dan termotivasi,” ujarnya.

Satu pemenang utama dari seluruh kota akan mendapatkan kesempatan istimewa untuk menyaksikan langsung balapan MotoGP di Sirkuit Mandalika bersama satu orang pendamping.

Di setiap kota, termasuk Yogyakarta, Pertamina Enduro juga menyiapkan hadiah tabungan pendidikan untuk juara 1, 2, dan 3 dengan total jutaan rupiah sebagai bentuk dukungan terhadap masa depan pendidikan anak-anak.

Vice President Marketing PT Pertamina Lubricants, Nugroho Setyo Utomo, mengatakan bahwa melalui Nusantara Bicara, Pertamina Enduro ingin memberikan pengalaman belajar yang menyenangkan sekaligus menanamkan nilai keberanian, kebanggaan terhadap budaya, dan sportivitas sejak usia dini.

“Yogyakarta memiliki kekayaan budaya dan nilai edukasi yang sangat kuat. Kami ingin menghadirkan sesuatu yang bisa menghubungkan kekayaan tersebut dengan dunia otomotif secara positif dan inspiratif. Harapannya, Pertamina Enduro bukan hanya hadir sebagai pelumas motor, tetapi juga menjadi bagian dari perjalanan edukasi dan kebanggaan masyarakat di setiap kota,” ujar Nugroho.

Selain lomba mewarnai, kegiatan ini juga menjadi sarana untuk mengingatkan orang tua, guru, dan masyarakat tentang pentingnya perawatan kendaraan roda dua demi menjaga mobilitas sehari-hari tetap lancar dan aman.

Setelah Yogyakarta, rangkaian roadshow akan berlanjut ke Makassar, Balikpapan, Medan, dan Palembang hingga 10 September 2025, dengan membawa nuansa lokal khas tiap daerah yang berpadu dengan semangat balap MotoGP.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Gebrakan Awal Tahun 2026, Royal Alloy Luncurkan Scooter Matic Classic 250cc Sebagai Scooter Premium

20 Januari 2026 - 19:57 WIB

PT Altama Surya Anugerah Berikan Perlindungan Hukum Merek Tekiro, Konsumen Jangan Terkecoh Nama Merek Mirip Tekiro

28 Desember 2025 - 18:46 WIB

Jangan Terkecoh Harga Murah, Hati Hati Banyak Beredar Busi NGK Palsu

18 Desember 2025 - 19:13 WIB

Populer OTOMOTIF